bacakoran.co - borneo fc menyumbangkan 2 pemain dalam pembentukan timnas indonesia untuk piala aff 2024. mereka adalah daffa fasya dan rivaldo pakpahan.
rivaldo enero pakpahan merupakan pemain gelandang kelahiran 20 januari 2003. pemain dengan tinggi 172 cm itu pun kini berusia 21 tahun.
bersama borneo fc, rivaldo membukukan menit main sebanyak 786 menit. dia kerap memainkan pertandingan dari menit awal.
jumlah menit main ini lebih banyak dibandingkan musim lalu. musim liga 1 2024/2025, rivaldo bukukan total 334 menit dari 12 kali penampilan.
dengan modal ini, rivaldo bersemangat hadapi rivalitas di timnas indonesia. dia akan berjuang keras agar bisa masuk dalam skuad inti pasukan garuda.
"kesan pertama bangga tapi tidak membuat saya jemawa. karena ini belum final skuat tim jadi saya harus bekerja keras lagi agar saya masuk ke skuatd. jadi saya fokus untuk tc ini," ujar rivaldo.
rivaldo menyadari bahwa butuh kerja keras dan menampilkan kemampuan terbaik selama latih. ini karena pemanggilan tersebut belum menjamin tempat di skuat final asean cup 2024.
dia tidak gentar dan melihat persaingan ini sebagai kesempatan untuk meningkatkan kualitasnya.
rivaldo pakpahan saat mendapatkan arahan dari pelatih borneo fc pieter huistra di liga 1 -borneo fc-
"kalau untuk persaingan saya sudah siap. saya akan belajar dari mereka karena mereka punya pengalaman daripada saya di timnas," terangnya.
"tapi saya siap dan senang bersaing yang membuat saya lebih meningkatkan level permainan saya nanti ke depan," tukasnya.
sementara daffa fasya belum sekalipun mendapatkan menit main di borneo fc. namanya masih di bawah bayang-bayang nadeo argawinata di borneo fc.
namun demikian, daffa kerap menjadi andalan di timnas indonesia. kiper kelahiran 1 januari 2003 tersebut belum lama ini menjaid bagian dari tim indonesia yang amankan tiket piala asia u20.
"ya, rivaldo dan daffa resmi mendapat pemanggilan timnas untuk ajang asean cup bulan desember mendatang. mereka jalani tc di sana sebelum masuk ke kompetisi," terang manajer tim farid.
pemanggilan ini menurutnya menjadi kebanggaan klub. atas kepercayaan yang diberikan kepada pemain borneo fc dan merupakan bukti bahwa klub terus melahirkan talenta-talenta terbaik.
"pasti ini kebanggaan buat kita borneo fc, kembali ada pemain kita yang bisa berkontribusi untuk negara. terlebih rivaldo, ini jadi pengalaman pertama dia," ujarnya.
farid berharap pengalaman yang diperoleh kedua pemain selama pemusatan latihan dapat menjadi motivasi bagi para pemain muda lainnya di klub.
"semoga mereka lancar di pemusatan latihan dan berharap pengalaman di sana bisa mereka bawa ke klub untuk bisa dorong pemain-pemain muda lainnya bisa berkembang dan sampai di titik membela timnas," harapnya.