bacakoran.co

Dewa United Buka Peluang Pemain Muda Gabung Tim melalui Festival Anak Dewa U12

Pemain Dewa United yang berjuang di Liga 1 2024/2025-dewa united-

Dewa United Buka Peluang Pemain Muda Gabung Tim melalui Festival Anak Dewa U12

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - dewa united yang merupakan kontestan liga 1 2024/2025 menggelar festival anak dewa u12. kegiatan ini untuk menjaring pemian muda yang ingin membangun mimpi menjadi pesepakbola profesional.

ceo dewa united ardian satya negara mengatakan bahwa festival anak dewa u12 ini memang sengaja diputar untuk menjadi panggung bagi pemain muda. 

melalui ajang ini diharapkan ada pemain muda yang kelak bisa menjadi bagian dari dewa united. 

“ajang ini untuk memfasilitasi. sebagai wadah untuk anak-anak supaya gak berhenti bermimpi. karena biasanya di soccer school mereka latihan dan terus latihan kemudian gak tahu tujuannya mau kemana,” terang ardian. 

“dengan adanya festival ini, bisa untuk memfasilitasi. jika ada pemain yang dilihat dari tekniknya bagus, bisa saja mereka masuk ke dewa united,” lanjutnya.

kata ardian, festival anak dewa u12 tahun ini adalah edisi kedua. akhir tahun lalu, ajang serupa diputar di markas dewa united di pagedangan, tangerang. 

ardian menjelaskan bahwa dari pelaksanaan festival anak dewa u12 tahun lalu berhasil direkrut 6 pemain gabung akademi dewa united. 

“tahun lalu ada sekitar 6 pemain masuk ke tim suratin dewa united. kemungkinan tahun ini juga sama seperti itu. dari suratin, kita pantau lagi mungkin bisa masuk ke elite pro academy kita. kemudian ada kemungkinan nantinya masuk ke tim utama kita,” jelas ardian. 


firman utina, mantan pemain timnas indonesia yang kini jadi direktur akademi dewa united-bacakoran.co-

proyek prestisius yang disiapkan bos dewa united ini bisa menjadi cambuk bagi para pemain muda. mereka akan dipastikan maksimalkan kesempatan tampil di festival anak dewa sebagai jembatan untuk mewujudkan mimpi sebagai pesepakbola profesional.

apalagi ardian yang menyaksikan langsung perjuangan para pemain di jsi resort megamendung senang dengan penampilan para peserta. dia apresiasi para pemain yang berjuang di lapangan tidak hanya penuh semangat tapi juga memiliki kemampuan bagus.

“semua yang ikut ini (talentanya) cukup bagus ya semuanya,” puji ardian.

gayung bersambut, peeserta di festival anak dewa u12 miftahul dicko jonson tertarik untuk merajut mimpi sebagai pemain profesional melalui ajang ini. dia akan berjuang keras untuk bisa mendapatkan tiket gabung dewa united.

"saya senang bisa main di festival ini. saya ikuti festival ini dengan penuh gembira dan sekarang jadi juara,” jelas dicko jonson. 

“saya ingin dilirik oleh tim pelatih di dewa united melalui festival ini. setelah ini saya ingin perbaiki performa saya dan ingin gabung ke dewa united,” tukasnya.

dicko memiliki modal untuk gabung ke dewa unietd. dia di ajang ini sukses menjadi pemain terbaik.  

selain jadi pemain terbaik, dicko juga antarkan timnya juara. isi setelah nac fenix jakarta menjadi juara usai kalahkan gemilang fu15 tangerang dengan kedudukan 3-0 dalam partai final yang bergulir di jsi resort megamendung pada 30 november - 1 desember 2024. 

festival anak dewa u12 tahun ini bergulir dengan 25 tim. mereka terbagi menjadi 6 grup. 


pemain muda saat bertarung di festival anak dewa u12-bacakoran.co-

mereka kemudian berjuang mendapatkan tiket 12 besar untuk menapaki jalur ke babak 6 besar, semi final dan kemudian menuju tangga juara. 

menurut direktur akademi dewa united firman utina, festival anak derwa u12 ini adalah bagian dari komitmen dewa united terhadap perkembangan pemain muda.  

“kami fokus menggulirkan pembinaan usia dini, terutama untuk u10 dan u12 tahun. kami ingin melihat talenta-talenta terbaik sejak usia dini,” jelas firman utina di jsi resort megamendung. 

kata firman, melalui festival ini pemain muda bisa mendapatkan wadah menunjukkan bakat atau talenta yang dimiliki. dengan melihat lebih awal talenta mereka diharapkan bisa terpantau untuk masa depan lebih baik. 

“khususnya untuk u-12 ini, mereka menuju ke usia u-14 dan u-16 tahun. ada rentang jarak usia empat tahun untuk melihat perkembangan mereka di ssb masing-masing,” ujar firman utina yang merupakan pemain terbaik pada piala aff 2010.

“kami memang membuat turnamen u-12 ini untuk melihat potensi para pemain. yang terbaik akan kami rekrut lalu mengajak manajemen ssb untuk kemudian menawarkan mereka gabung bersama dewa united,” lanjutnya.

 

 

distribusi juara

juara: nac fenix jakarta

runner up: gemilang fu15 tangerang

peringkat 3: youth tiger ss a bogor

peringkat 4: bogor city

 

penghargaan individu

pemain terbaik: 

miftahul dicko jonson (nac fenix jakarta)

top skor: 

muhammad aldio cheza al bukhari (gemilang fu15 tangerang)

kiper terbaik:

kumara arfagusta (nac fenix jakarta)

 

 

peserta festival anak dewa u12

grup a 

tunas prima bekasi, ijec fa medan, forsgi fa cianjur, satria sanggeni, akademi persib cikarang

 

grup b

bss 24 sepatan, youth tiger ss a, h apud 24 sentra, prima fc bekasi

 

grup c

putra pakuan merah, bina sentra sumut, benda pusaka, ssb k sukabumi

 

grup d

youth tiger ss b, putra pakuan biru, gemilang fu15, asad 313 purwakarta

 

grup e 

bee bold bandung, bina sentra cirebon, magma kodim, akademi zof

 

grup f

akademi persib bogor, bogor city, nac fenix jakarta, garuda putra bekasi

 

Tag
Share