bacakoran.co

Indra Sjafri Sebut Level Lawan di Piala Asia U20 seperti Syria U20, Tapi Timnas Pernah Kalah, Gak Bahaya Ta?

Timnas Indonesia U20 saat bertarung melawan Syria U20 di Sidoarjo-pssi-

BACAKORAN.CO - Pelatih Timnas Indonesia U20 Indra Sjafri menyebut Timnas Syria U20 jadi ukuran kekuatan lawan di Piala Asia U20. 

Indra Sjafri bisa menyebut itu karena pernah dua kali merasakan atmosfer di Piala Asia U20. Pada Tahun 2014 dan Piala Asia U20 edisi 2018.

Pada persaingan Piala Asia U20 edisi 2014, Timnas Indonesia U20 berada di Grup B. Ketika itu, Timnas Indonesia bersaing dengan Uni Emirat Arab, Uzbekistan, dan Australia.

Indonesia tidak berkutik melawan mereka. Tidak satu pun kemenangan dikemas Indonesia di penyisihan Grup B sehingga Timnas Indonesia U20 harus menjadi juru kunci Grup B dengan 0 poin.

Kemudian pada Piala Asia U20, Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Qatar, Uni Emirat Arab, dan Taiwan. Indonesia sukses mengakhiri persaingan grup A dengan berada di posisi runner up grup.

BACA JUGA:Ini Motivasi Indra Sjafri ke Pemain Hadapi Persaingan di Piala Asia U20

Dengan posisi itu, Indonesia melaju ke babak 8 besar. Di babak 8 besar ketemu Jepang dan langkah Indonesia terhenti usai kalah 0-2. 

Untuk tahun ini, Indra Sjafri memiliki alasan kenapa menyebut level lawan di Piala Asia U20 adalah Syria U20. Ini karena Timnas Indonesia U20 sudah jajal kekuatan Syria U20 saat di Mandiri U20 Challenge Series. 

Dalam pertemuan di Gelora Delta Sidoarjo, Timnas Indonesia U20 takluk 0-2. Selain Syria U20, Indonesia juga jajal kekuatan kontestan Piala Asia U20 lainnya, yaitu Yordania U20.


Timnas Indonesia U20 saat melakukan latihan di Stadion Madya Senayan-pssi-

Hanya, Indra Sjafri tidak terlalu memberikan perhatian kepada kekuatan Yordania U20. Padahal, Indonesia ketika ketemu Yordania U20 kalah 0-1.

"Saya lebih tertarik melihat Syria U20 ya. Syria U20 mungkin mendekati kualitas-kualitas tim di Piala Asia nanti," terang Indra.

BACA JUGA:2 Tim Ini Jadi Perhatian Evandra Florasta di Penyisihan Grup C Piala Asia U20

Syria U20 di Piala Asia U20 nanti akan bersaing di Grup D. Di sana, Syria U20 satu grup dengan Thailand, Jepang, dan Korea Selatan.

Indra Sjafri Sebut Level Lawan di Piala Asia U20 seperti Syria U20, Tapi Timnas Pernah Kalah, Gak Bahaya Ta?

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - pelatih timnas indonesia u20 indra sjafri menyebut timnas syria u20 jadi ukuran kekuatan lawan di piala asia u20. 

indra sjafri bisa menyebut itu karena pernah dua kali merasakan atmosfer di piala asia u20. pada tahun 2014 dan piala asia u20 edisi 2018.

pada persaingan piala asia u20 edisi 2014, timnas indonesia u20 berada di grup b. ketika itu, timnas indonesia bersaing dengan uni emirat arab, uzbekistan, dan australia.

indonesia tidak berkutik melawan mereka. tidak satu pun kemenangan dikemas indonesia di penyisihan grup b sehingga timnas indonesia u20 harus menjadi juru kunci grup b dengan 0 poin.

kemudian pada piala asia u20, timnas indonesia tergabung di grup a bersama qatar, uni emirat arab, dan taiwan. indonesia sukses mengakhiri persaingan grup a dengan berada di posisi runner up grup.

dengan posisi itu, indonesia melaju ke babak 8 besar. di babak 8 besar ketemu jepang dan langkah indonesia terhenti usai kalah 0-2. 

untuk tahun ini, indra sjafri memiliki alasan kenapa menyebut level lawan di piala asia u20 adalah syria u20. ini karena timnas indonesia u20 sudah jajal kekuatan syria u20 saat di mandiri u20 challenge series. 

dalam pertemuan di gelora delta sidoarjo, timnas indonesia u20 takluk 0-2. selain syria u20, indonesia juga jajal kekuatan kontestan piala asia u20 lainnya, yaitu yordania u20.


timnas indonesia u20 saat melakukan latihan di stadion madya senayan-pssi-

hanya, indra sjafri tidak terlalu memberikan perhatian kepada kekuatan yordania u20. padahal, indonesia ketika ketemu yordania u20 kalah 0-1.

"saya lebih tertarik melihat syria u20 ya. syria u20 mungkin mendekati kualitas-kualitas tim di piala asia nanti," terang indra.

syria u20 di piala asia u20 nanti akan bersaing di grup d. di sana, syria u20 satu grup dengan thailand, jepang, dan korea selatan.

syria sendiri di klasemen fifa ada di posisi ke-95. jauh di bawah iran yang ada di posisi 18 dunia dan menjadi lawan indonesia di grup c. 

timnas indonesia u20 di piala asia u20 memiliki target lolos piala dunia u20 2025. untuk mewujudkan target itu, timnas indonesia u20 minimal harus finish sebagai runner up grup c.  

dengan berada di dua besar grup c, maka timnas indonesia u20 bisa melaju ke babak 8 besar kemudian menapaki langkah ke semifinal dan final. peringkat 3 besar dapatkan tiket ke piala dunia u20 2025 cile.  

Tag
Share