Polda Sumsel Panen, Dalam Dua Hari Berhasil Gerebek 2 Tempat Penimbunan BBM Ilegal
BACAKORAN.CO - Polda Sumsel panen pengungkapan gudang penimbunan BBM ilegal di wilayah Ogan Ilir. Ya, dalam dua hari ini Polda Sumsel berhasil mengungkap dan membongkar praktik penimbunan BBM ilegal di wilayah hukumnya. Hanya berselang sehari, personel gabungan yang terdiri dari Satreskrim Polres OI bersama unit 2 Subdit IV Tipidter Dit Reskrimsus Polda Sumsel kembali menggerebek gudang kosong tempat penyimpanan BBM olahan ilegal. Sebelumnya, Tim Tipider Polda Sumsel menggerebek sebuah gudang BBM Ilegal di Jalan Lintas Palembang-Indralaya, Desa Payakabung, Ogan ilir. BACA JUGA : Lagi Sumur Minyak Ilegal Meledak di Daerah Ini, Banyak Warga Tak Kapok, Demi Cuan Rela Berkorban Yakni pada Minggu, 11 Juni 2023 dini hari Wib. Iptu Irawan Adi Candra,SH yang memimpin penggerebekan ini.