bacakoran.co

Israel Turun Gunung, Suriah Makin Membara! 350 Orang Tewas Termasuk Jurnalis!

Israel turun gunung dalam konflik di Suriah membuat kondisi di wilayah itu makin membara, sedikitnya 350 orang dilaporkan tewas, termasuk seorang jurnalis.--aljazeera/ist

BACAKORAN.CO - Lebih dari 350 nyawa melayang dalam bentrokan brutal yang meledak di Provinsi Sweida, Suriah Selatan.

Kekerasan memuncak, darah tumpah, dan kini Israel resmi ikut bermain di medan konflik.

Laporan terbaru dari Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR) menyebutkan, sejak bentrok berdarah pecah pada Minggu lalu, jumlah korban jiwa terus bertambah.

Korban tewas mencakup 79 petempur Druze, 55 warga sipil, dan 189 personel dari Kementerian Pertahanan serta Dalam Negeri Suriah, plus 18 pejuang dari kelompok Badui.

BACA JUGA:Segini Harga Pesawat Boeing 777 yang Wajib Dibeli Indonesia dari AS, Bagian Kesepakatan Tarif Trump!

BACA JUGA:Stafsus Nadiem Diduga Minta 'Jatah' 30% dari Google, Kejagung Bongkar Modusnya!

Tak hanya itu, seorang jurnalis bernama Hassan al-Zaabi juga menjadi korban.

Ia ditembak mati ketika tengah menjalankan tugasnya di lapangan.

Serikat Jurnalis Suriah mengecam insiden ini dan menyebutnya sebagai kejahatan terhadap kebebasan pers.

Israel Turun Gunung!

BACA JUGA:Dikejar Lalu Melawan Dengan Sajam, Pria Bersebo Tewas Ditangan Penjaga Malam

BACA JUGA:Detik-detik Perempuan Dijambret Hingga Terseret di Depan Masjid Itiqlal, Terekam Tanpa Pertolongan!

Situasi makin rumit setelah Israel melakukan serangan militer di wilayah Suriah selatan.

SOHR melaporkan, 15 personel militer Suriah tewas akibat serangan tersebut.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu secara terbuka mengklaim tindakan tersebut sebagai upaya untuk melindungi komunitas Druze, yang banyak tersebar di wilayah Israel dan Dataran Tinggi Golan.

Israel Turun Gunung, Suriah Makin Membara! 350 Orang Tewas Termasuk Jurnalis!

Ramadhan Evrin

Ramadhan Evrin


bacakoran.co - lebih dari 350 nyawa melayang dalam brutal yang meledak di provinsi sweida, selatan.

kekerasan memuncak, darah tumpah, dan kini israel resmi ikut bermain di medan konflik.

laporan terbaru dari observatorium suriah untuk hak asasi manusia (sohr) menyebutkan, sejak bentrok berdarah pecah pada minggu lalu, jumlah korban jiwa terus bertambah.

korban tewas mencakup 79 petempur druze, 55 warga sipil, dan 189 personel dari kementerian pertahanan serta dalam negeri suriah, plus 18 pejuang dari kelompok badui.

tak hanya itu, seorang jurnalis bernama hassan al-zaabi juga menjadi korban.

ia ditembak mati ketika tengah menjalankan tugasnya di lapangan.

serikat jurnalis suriah mengecam insiden ini dan menyebutnya sebagai kejahatan terhadap kebebasan pers.

israel turun gunung!

situasi makin rumit setelah israel melakukan serangan militer di wilayah suriah selatan.

sohr melaporkan, 15 personel militer suriah tewas akibat serangan tersebut.

perdana menteri israel benjamin netanyahu secara terbuka mengklaim tindakan tersebut sebagai upaya untuk melindungi komunitas druze, yang banyak tersebar di wilayah israel dan dataran tinggi golan.

“kami tidak akan tinggal diam melihat saudara-saudara druze kami dibantai oleh geng-geng rezim,” kata netanyahu.

namun, pernyataan itu dibalas keras oleh kementerian luar negeri suriah, yang menyebut intervensi israel sebagai agresi brutal.

apa penyebab meledaknya konflik?

dilansir dari bbc, konflik bermula dari ketegangan berkepanjangan antara kelompok minoritas druze dan rezim presiden suriah ahmed al-sharaa.

meski sang presiden telah berulang kali menjanjikan perlindungan, komunitas druze justru merasa makin terancam.

terutama akibat kekerasan sektarian yang terus meningkat sejak delapan bulan terakhir.

puncak ketegangan terjadi pada jumat (11/7/2025), saat seorang pedagang druze diculik di jalan menuju damaskus.

keesokan harinya, milisi druze mengepung dan merebut wilayah yang dihuni suku badui di kota sweida.

dari sinilah konflik menjalar cepat ke kota-kota dan desa-desa sekitar.

Tag
Share