Viral Aksi Pungli di Hutan saat Menuju Wisata Air Terjun di Deli Serdang, Begini Kata Kadis Kebudayaan!
Viral pungli di hutan menuju Air Terjun Dua Warna Deli Serdang/Kolase Bacakoran.co--Instagram @medsoszone.id
BACAKORAN.CO - Viral aksi pungutan liar (pungli) yang dialami sejumlah wisatawan saat hendak menuju lokasi wisata Wisata alam Air Terjun Dua Warna di Kecamatan Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara.
Kejadian ini viral di media sosial setelah sebuah video diunggah oleh akun Instagram @medsoszone, menampilkan momen ketika pengunjung dikenakan tarif oleh oknum tak resmi di tengah hutan.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @medsoszone, tampak seorang pria mengenakan kaos hijau menghadang rombongan wisatawan dan menegaskan bahwa mereka tidak boleh melanjutkan perjalanan tanpa membayar.
“Saya berhak untuk mengklaim. Tidak boleh naik. Ini naungan kami bu. Kalau bilang ini tidak izinkan cemana rupanya,” ucap pria tersebut.
Ketika ditanya apakah wilayah tersebut milik negara, pria itu mengakui bahwa memang benar kawasan itu adalah milik negara.
BACA JUGA:Heboh, 22 Kades dan 1 Camat Lahat Terjaring OTT Terkait Kasus Pungli, Begini Modusnya!
BACA JUGA:Viral Momen Warga Kena Pungli Bayar Rp2 Ribu saat Duduk di Pinggir Air Mancur MMTC Medan
Aksi pungli ini memicu kemarahan netizen.
Kolom komentar unggahan video tersebut dipenuhi kritik pedas dan rasa kecewa terhadap kejadian yang dianggap mencoreng citra pariwisata Sumatera Utara.
"Ga dibayar.. Takut ilang ditengah hutan."
"Di hutanpun ada pungli. Kacau."
"Satu oknum bikin tempat jadi sepi ujungnya."
"Tangkap, otak2 primitif nyari duit."
"Menyedihkan, eh kaga dah! Pungli dan palak sudah jadi DNA Sumut."