bacakoran.co

Bukan Hanya Tes Kemampuan, Pemain Juga Diperiksa Kesehatannya

Bukan Hanya Tes Kemampuan, Pemain Juga Diperiksa Kesehatannya BACAKORAN.CO - PSSI selektif mencari pemain untuk memperkuat Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 pada 10 November - 2 Desember 2023. Mereka yang akan menjadi bagian dari Timnas Indonesia tidak hanya lolos seleksi kemampuan mengolah si kulit bundar. Pelatih Timnas U-17 Bima Sakti memberlakukan seleksi ketat untuk para pemainya. Selain harus lolos tes skil, para pemain juga wajib lolos tes kesehatan. Para pemain menjalani tes kesehatan pada hari senin (10/7). Pada kesempatan itu, Dokter Timnas Syarif Alwi memimpin tes tersebut. Dokter Alwi menjelaskan, tes kesehatan ini menguji beberapa faktor. "Kami melakukan medical check up awal dengan pemeriksaan kesehatan seperti otot, vald performance test, serta cek lab bila ada kelainan pada pemain," ungkap Dokter Alwi. Dokter Alwi menjelaskan, pihaknya juga melakukan pemeriksaan kesehatan untuk awal hemoglobin, melihat profil "onderdil" para pemain seperti ginjal, lemak, liver fungsi tes, dan jantung. TC Timnas U-17 akan berlangsung hingga 28 Agustus 2023. Proses TC ini memberlakukan promosi dan degradasi. Sehingga nanti mendapat kerangka atau susunan pemain sesuai kebutuhan. FIFA mempercayakan Indonesia menajdi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Pelaksanaannya pada 10 November hingga 2 Desember 2023. Sebanyak 24 negara mengikuti ajang ini. Selain Indonesia, wakil Asia (AFC) ada Iran, Korea Selatan, Jepang, serta Uzbekistan. Berlanjut ke Eropa (UEFA), Benua Biru mengirimkan Spanyol, Inggris, Prancis, Jerman, dan Polandia. Kemudian dari zona Amerika Selatan (CONMEBOL), ada Brasil, Argentina, Kolombia, dan Ekuador. Kemudian peserta asal kawasan Amerika Utara dan Tengah (Concacaf) adalah Amerika Serikat, Meksiko, Kanada, dan Panama. Peserta dari Afrika (CAF), yakni Mali, Burkina Faso, Maroko, dan Senegal. Terakhir dari zona Oseania mengirimkan Selandia Baru dan Kaledonia Baru.(*)

Bukan Hanya Tes Kemampuan, Pemain Juga Diperiksa Kesehatannya

kumaidi sumeks

kumaidi sumeks


bukan hanya tes kemampuan, pemain juga diperiksa kesehatannya - pssi selektif mencari pemain untuk memperkuat timnas indonesia di piala dunia u-17 pada 10 november - 2 desember 2023. mereka yang akan menjadi bagian dari timnas indonesia tidak hanya lolos seleksi kemampuan mengolah si kulit bundar. pelatih timnas u-17 bima sakti memberlakukan seleksi ketat untuk para pemainya. selain harus lolos tes skil, para pemain juga wajib lolos tes kesehatan. para pemain menjalani tes kesehatan pada hari senin (10/7). pada kesempatan itu, dokter timnas syarif alwi memimpin tes tersebut. dokter alwi menjelaskan, tes kesehatan ini menguji beberapa faktor. "kami melakukan medical check up awal dengan pemeriksaan kesehatan seperti otot, vald performance test, serta cek lab bila ada kelainan pada pemain," ungkap dokter alwi. dokter alwi menjelaskan, pihaknya juga melakukan pemeriksaan kesehatan untuk awal hemoglobin, melihat profil "onderdil" para pemain seperti ginjal, lemak, liver fungsi tes, dan jantung. tc timnas u-17 akan berlangsung hingga 28 agustus 2023. proses tc ini memberlakukan promosi dan degradasi. sehingga nanti mendapat kerangka atau susunan pemain sesuai kebutuhan. fifa mempercayakan indonesia menajdi tuan rumah piala dunia u-17 2023. pelaksanaannya pada 10 november hingga 2 desember 2023. sebanyak 24 negara mengikuti ajang ini. selain indonesia, wakil asia (afc) ada iran, korea selatan, jepang, serta uzbekistan. berlanjut ke eropa (uefa), benua biru mengirimkan spanyol, inggris, prancis, jerman, dan polandia. kemudian dari zona amerika selatan (conmebol), ada brasil, argentina, kolombia, dan ekuador. kemudian peserta asal kawasan amerika utara dan tengah (concacaf) adalah amerika serikat, meksiko, kanada, dan panama. peserta dari afrika (caf), yakni mali, burkina faso, maroko, dan senegal. terakhir dari zona oseania mengirimkan selandia baru dan kaledonia baru.(*)
Tag
Share