Pekan Keenam Liga 1 Paling Amsyiong Buat Tuan Rumah
Reporter: kumaidi sumeks
|
Editor: kumaidi sumeks
|
Kamis , 10 Aug 2023 - 11:00
BACAKORAN.CO - Liga 1 2023/2024 telah menyelesaikan pertandingan pekan ketujuh dari total 34 pekan musim ini. Dari sejumlah pertandingan ini, bahkan tuan rumah harus rela dipermalukan di depan publik sendiri.
Dari sekian pertandingan, pekan keenam menjadi pekan teramsyiong para klub tuan rumah. Dari sembilan pertandingan, lima di antaranya menjadi duka bagi klub tuan rumah selain hasil dua kali imbang.
Kekalahan tuan rumah mulai dari PSM Makassar yang takluk 1-2 atas Persik Kediri, Persita Tangerang menyerah 0-1 dari Bhayangkara FC, Persebaya kalah 1-2 dari Persikabo 1973. Lalu PSS Sleman yang akui kemenangan Persija dengan skor 1-3, dan yang paling menyakitkan Arema FC takluk 0-4 kepada Barito Putera.
Kemudian pekan ketujuh yang baru saja terlewati, juga tuan rumah banyak yang berduka. Tiga tim tuan rumah takluk selain dua klub harus berbagi satu angka dengan tim tamu.
Tiga klub yang menyerah kepada tim tamu di antaranya Bhayangkara FC yang takluk 1-2 atas tamunya Persebaya, Persikabo menyerah 2-3 kepada PSS, dan Persita Tangerang kalah 0-1 atas PSM Makassar.
Lalu dua klub imbang yakni saat Persija melawan Borneo FC dan Bali United versus Persik Kediri yang sama-sama berakhir 1-1.
Pelatih caretaker Persikabo Oleg Kuzmianok mengatakan, kekalahan tim asuhannya karena para pemain kurang konsentrasi antisipasi pergerakan pemain lawan. Hal itu membuat timnya kebobolan dari bola mati.
"Babak kedua mencoba mengejar ketertinggalan, tetapi kami tidak memiliki waktu yang cukup untuk bisa menyamakan kedudukan. Semua pemain telah berusaha keras dan kekurangan ini akan kami evaluasi di latihan supaya di pertandingan ke depannya kami bisa lebih bagus dan dapat hasil maksimal lagi," jelasnya.
Sementara dari Persija, Pelatih Thomas Doll mengakui anak asuhnya sempat kesulitan membangun permainan. Terutama pada 20-25 menit pertama.
"Borneo merupakan lawan yang kuat dan punya kelebihan dalam fisik mereka. Bisa terlihat dalam 25-30 menit pertama kami kesulitan untuk membangun permainan dan susah mencari ruang,” ujar Thomas.
“Tim saya mampu memberikan respon yang bagus karena kami bisa mengejar ketinggalan gol. atas hasil ini, saya katakan kepada mereka jangan lah menundukkan kepala dan sedih karena kehilangan dua poin. Sebab, kami bermain dengan mental yang sangat bagus,” lanjut Thomas.
Adapun dari PSIS, kesuksesan mereka mengamankan poin penuh pada laga pekan ke-7 membuat mereka percaya diri menatap kompetisi. Sebab kemenangan itu diraih saat mereka minus empat pemain pilar mulai dari Carlos Fortes, Vitinho juga Fredyan Wahyu dan Wawan Febrianto tak membuat PSIS.
“Saya senang dengan kemenangan ini, senang dimana kita bisa mencetak gol dan ini memberikan kepercayaan diri kepada kami,” tegas pelatih PSIS Gilbert Agius.(*)
Rekap Hasil Pertandingan
Pekan ketujuh 3 kalah, 2 seri
Pekan keenam lima kalah 3 imbang
Pekan kelima 2kalah, 5 seri
Pekan keempat 2 kalah, 2 seri
Pekan ketiga 2 kalah, 1seri
Pekan kedua 2 kalah, 4 seri
Pekan pertama 2 kalah, 3 seri
Pekan Keenam Liga 1 Paling Amsyiong Buat Tuan Rumah
kumaidi sumeks
kumaidi sumeks
bacakoran.co - liga 1 2023/2024 telah menyelesaikan pertandingan pekan ketujuh dari total 34 pekan musim ini. dari sejumlah pertandingan ini, bahkan tuan rumah harus rela dipermalukan di depan publik sendiri.
dari sekian pertandingan, pekan keenam menjadi pekan teramsyiong para klub tuan rumah. dari sembilan pertandingan, lima di antaranya menjadi duka bagi klub tuan rumah selain hasil dua kali imbang.
kekalahan tuan rumah mulai dari psm makassar yang takluk 1-2 atas persik kediri, persita tangerang menyerah 0-1 dari bhayangkara fc, persebaya kalah 1-2 dari persikabo 1973. lalu pss sleman yang akui kemenangan persija dengan skor 1-3, dan yang paling menyakitkan arema fc takluk 0-4 kepada barito putera.
kemudian pekan ketujuh yang baru saja terlewati, juga tuan rumah banyak yang berduka. tiga tim tuan rumah takluk selain dua klub harus berbagi satu angka dengan tim tamu.
tiga klub yang menyerah kepada tim tamu di antaranya bhayangkara fc yang takluk 1-2 atas tamunya persebaya, persikabo menyerah 2-3 kepada pss, dan persita tangerang kalah 0-1 atas psm makassar.
lalu dua klub imbang yakni saat persija melawan borneo fc dan bali united versus persik kediri yang sama-sama berakhir 1-1.
pelatih caretaker persikabo oleg kuzmianok mengatakan, kekalahan tim asuhannya karena para pemain kurang konsentrasi antisipasi pergerakan pemain lawan. hal itu membuat timnya kebobolan dari bola mati.
"babak kedua mencoba mengejar ketertinggalan, tetapi kami tidak memiliki waktu yang cukup untuk bisa menyamakan kedudukan. semua pemain telah berusaha keras dan kekurangan ini akan kami evaluasi di latihan supaya di pertandingan ke depannya kami bisa lebih bagus dan dapat hasil maksimal lagi," jelasnya.
sementara dari persija, pelatih thomas doll mengakui anak asuhnya sempat kesulitan membangun permainan. terutama pada 20-25 menit pertama.
"borneo merupakan lawan yang kuat dan punya kelebihan dalam fisik mereka. bisa terlihat dalam 25-30 menit pertama kami kesulitan untuk membangun permainan dan susah mencari ruang,” ujar thomas.
“tim saya mampu memberikan respon yang bagus karena kami bisa mengejar ketinggalan gol. atas hasil ini, saya katakan kepada mereka jangan lah menundukkan kepala dan sedih karena kehilangan dua poin. sebab, kami bermain dengan mental yang sangat bagus,” lanjut thomas.
adapun dari psis, kesuksesan mereka mengamankan poin penuh pada laga pekan ke-7 membuat mereka percaya diri menatap kompetisi. sebab kemenangan itu diraih saat mereka minus empat pemain pilar mulai dari carlos fortes, vitinho juga fredyan wahyu dan wawan febrianto tak membuat psis.
“saya senang dengan kemenangan ini, senang dimana kita bisa mencetak gol dan ini memberikan kepercayaan diri kepada kami,” tegas pelatih psis gilbert agius.(*)
rekap hasil pertandingan
pekan ketujuh 3 kalah, 2 seri
pekan keenam lima kalah 3 imbang
pekan kelima 2kalah, 5 seri
pekan keempat 2 kalah, 2 seri
pekan ketiga 2 kalah, 1seri
pekan kedua 2 kalah, 4 seri
pekan pertama 2 kalah, 3 seri
- Tag
-
- Share
-