bacakoran.co

STY Akui Pemain Semakin Konfiden usai Singkirkan Thailand, Selanjutnya Libas Vietnam!

BACAKORAN.CO - Timnas Indonesia bermain apik saat melawan Thailand semalam (24/8). Dengan semangat dan kepercayaan diri tinggi, para pemain menaklukkan Thailand sebagai tuan rumah yang mendapat dukungan suportenya dengan skor 1-3. Pada pertandingan semifinal Piala AFF U-23 di Stadion Rayong Provincial Stadium, Thailand, Kamis malam itu, (24/8), Indonesia sudah leading sejak menit 10 melalui Jeam Sroyer. Kemudian keunggulan digandakan Muhammad Ferarri (22'), dan satu lagi gol bunuh diri Natcha Promsomboon (45+1'). Adapun gol hiburan Thailand tercipta dari kaki Chudit Wanpraphao (27'). Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae Yong semringah usai pertandingan. Dia bisa senyum lepas karena kemenangan ini sangat berarti baginya. Pertama, kemengan atas Thailand ini mengakhiri kutukan gak pernah menang atas Thailand di enam pertandingan sebelumnya. Kemenangan ini juga antarkan dia akhiri puasa gelar sejak menjadi pelatih Timnas Indonesia sejak mei 2019 lalu. Wajar jika usai pertandingan, dia berterima kasih kepada pemain. Dia juga memuji penampilan impresif pemain sepanjang pertandingan. "Kerja keras dan memberikan seluruh kekuatan maksimal menjadi kunci kemenangan di pertandingan ini. Kami apresiasi pemain Indonesia U-23 telah bermain bagus dan melawan tuan rumah," terang Shin Tae Yong. Keperkasaan para pemuda Indonesia itu menghadirkan harapan untuk menjadi juara di ajang ini. Ini karena kemenangan itu menjadi mereka lebih konfiden hadapi laga final melawan Vietnam besok malam (26/8). "Kami akui empat negara yang lolos di semifinal semuanya sangat kuat. Secara pribadi, saya pikir pertandingan final mendatang melawan Vietnam akan sangat bagus. Kemenangan ini juga menambah kepercayaan diri pemain," tukasnya. Gayung bersambut, pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari mengakui bahwa kemenangan atas Thailand sangat berarti. Kemenangan ini mempengaruhi konfidensi mereka menatap laga final melawan Vietnam. "Alhamdulillah kami lolos ke final. Ini berkat kerja keras, bermain kompak dan mengikuti instruksi pelatih dengan baik. Kami yakin pada laga final besok melawan Vietnam dapat meraih kemenangan apalagi kita sering bertemu mereka, terakhir saat SEA Games 2023 lalu," tegas Muhammad Ferarri. Vietnam sendiri melangkah ke final juga dengan meyakinkan. Mereka menghajar Malaysia dengan skor 4-1 pada laga semifinal. Sementara Indonesia sendiri pernah takluk 1-2 atas Malaysia di awal penyisihan Grup B.(*)

STY Akui Pemain Semakin Konfiden usai Singkirkan Thailand, Selanjutnya Libas Vietnam!

kumaidi sumeks

kumaidi sumeks


bacakoran.co - timnas indonesia bermain apik saat melawan thailand semalam (24/8). dengan semangat dan kepercayaan diri tinggi, para pemain menaklukkan thailand sebagai tuan rumah yang mendapat dukungan suportenya dengan skor 1-3. pada pertandingan semifinal piala aff u-23 di stadion rayong provincial stadium, thailand, kamis malam itu, (24/8), indonesia sudah leading sejak menit 10 melalui jeam sroyer. kemudian keunggulan digandakan muhammad ferarri (22'), dan satu lagi gol bunuh diri natcha promsomboon (45+1'). adapun gol hiburan thailand tercipta dari kaki chudit wanpraphao (27'). pelatih timnas indonesia u-23 shin tae yong semringah usai pertandingan. dia bisa senyum lepas karena kemenangan ini sangat berarti baginya. pertama, kemengan atas thailand ini mengakhiri kutukan gak pernah menang atas thailand di enam pertandingan sebelumnya. kemenangan ini juga antarkan dia akhiri puasa gelar sejak menjadi pelatih timnas indonesia sejak mei 2019 lalu. wajar jika usai pertandingan, dia berterima kasih kepada pemain. dia juga memuji penampilan impresif pemain sepanjang pertandingan. "kerja keras dan memberikan seluruh kekuatan maksimal menjadi kunci kemenangan di pertandingan ini. kami apresiasi pemain indonesia u-23 telah bermain bagus dan melawan tuan rumah," terang shin tae yong. keperkasaan para pemuda indonesia itu menghadirkan harapan untuk menjadi juara di ajang ini. ini karena kemenangan itu menjadi mereka lebih konfiden hadapi laga final melawan vietnam besok malam (26/8). "kami akui empat negara yang lolos di semifinal semuanya sangat kuat. secara pribadi, saya pikir pertandingan final mendatang melawan vietnam akan sangat bagus. kemenangan ini juga menambah kepercayaan diri pemain," tukasnya. gayung bersambut, pemain timnas indonesia muhammad ferrari mengakui bahwa kemenangan atas thailand sangat berarti. kemenangan ini mempengaruhi konfidensi mereka menatap laga final melawan vietnam. "alhamdulillah kami lolos ke final. ini berkat kerja keras, bermain kompak dan mengikuti instruksi pelatih dengan baik. kami yakin pada laga final besok melawan vietnam dapat meraih kemenangan apalagi kita sering bertemu mereka, terakhir saat sea games 2023 lalu," tegas muhammad ferarri. vietnam sendiri melangkah ke final juga dengan meyakinkan. mereka menghajar malaysia dengan skor 4-1 pada laga semifinal. sementara indonesia sendiri pernah takluk 1-2 atas malaysia di awal penyisihan grup b.(*)
Tag
Share