bacakoran.co

Ini Jadwal dan Siaran Langsung Final Piala Asia U-23 Indonesia vs Vietnam

BACAKORAN.CO - Timnas Indonesia U-23 menjejakkan kaki di final Piala AFF U-23. Mereka ke partai puncak ini tidak dengan mudah. Perjuangan keras berlangsung sepanjang turnamen. Salah satunya saat membungkam Thailand di semifinal dengan skor 3-1 untuk memastikan tiket final Piala AFF U-23. Di final, Timnas Indonesia berhadapan dengan Vietnam. Pertandingan ini akan berlangsung di Rayong Province Stadium, Thailand. Capaian ini tentu di luar dugaan. Sebab, Timnas Indonesia bertolak ke Thailand tidak dengan komposisi skuad komplet. Beberapa klub tidak melepas pemainnya gabung Timnas Indonesia. Mulai Rizky Ridho tidak mendapat restu Persija Jakarta lalu dari PSM Makassar yang menahan Dzaky Asraf. Kemudian dari Borneo FC tak melepas Fajar Fathur Rahman. Kemudian ada penjaga gawang Adi Satryo dari PSIS Semarang yang batal gabung Timnas Indonesia U-23. Persija Jakarta menahan mereka dengan alasan klub membutuhkan jasa mereka mengarungi kompetisi Liga 1 2023/2024. Saat ini Persija masih terseok-seok berada di papan bawah klasemen Liga 1 2023/2024. Kemudian Borneo FC dan PSIS tidak melepaskan Fajar dan Adi karena sudah setor dua pemain ke timnas. Situasi ini diperparah dengan badai cedera yang menghantam perjuangan Indonesia. Irfan Jauhari dan Bahas Kaffa, dua pemain yang bermasalah dengan kebugaran karena cedera. Dengan peliknya situasi itu, Timnas Indonesia masih bisa bertahan hingga partai final. Mereka menjadi juara jika mampu atasi Vietnam. "Akhirnya kita mencapai final, dan seperti yang sering kita sebutkan kesulitan kita. Banyak sekali pemain yang cedera dan beberapa di antaranya kembali ke Indonesia," terang Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Arsitek asal Korea Selatan itu masih memiliki keyakinan dengan komposisi pemain yang ada saat ini. Bahwa mereka mampu menjawab harapan publik pecinta sepak bola Indonesia, yakni juara. "Jadi kami hanya memiliki sedikit pemain yang tersedia. Tetapi masih pemain yang bisa bermain. Dan mereka sangat bersemangat dalam antusias untuk memenangkan turnamen ini," tegasnya. Pertandingan final malam ini akan berlangsung mulai pukul 20.00 WIB. Siaran bisa dinikmati di SCTV atai Vidio.com.(*)  

Ini Jadwal dan Siaran Langsung Final Piala Asia U-23 Indonesia vs Vietnam

kumaidi sumeks

kumaidi sumeks


bacakoran.co - timnas indonesia u-23 menjejakkan kaki di final piala aff u-23. mereka ke partai puncak ini tidak dengan mudah. perjuangan keras berlangsung sepanjang turnamen. salah satunya saat membungkam thailand di semifinal dengan skor 3-1 untuk memastikan tiket final piala aff u-23. di final, timnas indonesia berhadapan dengan vietnam. pertandingan ini akan berlangsung di rayong province stadium, thailand. capaian ini tentu di luar dugaan. sebab, timnas indonesia bertolak ke thailand tidak dengan komposisi skuad komplet. beberapa klub tidak melepas pemainnya gabung timnas indonesia. mulai rizky ridho tidak mendapat restu persija jakarta lalu dari psm makassar yang menahan dzaky asraf. kemudian dari borneo fc tak melepas fajar fathur rahman. kemudian ada penjaga gawang adi satryo dari psis semarang yang batal gabung timnas indonesia u-23. persija jakarta menahan mereka dengan alasan klub membutuhkan jasa mereka mengarungi kompetisi liga 1 2023/2024. saat ini persija masih terseok-seok berada di papan bawah klasemen liga 1 2023/2024. kemudian borneo fc dan psis tidak melepaskan fajar dan adi karena sudah setor dua pemain ke timnas. situasi ini diperparah dengan badai cedera yang menghantam perjuangan indonesia. irfan jauhari dan bahas kaffa, dua pemain yang bermasalah dengan kebugaran karena cedera. dengan peliknya situasi itu, timnas indonesia masih bisa bertahan hingga partai final. mereka menjadi juara jika mampu atasi vietnam. "akhirnya kita mencapai final, dan seperti yang sering kita sebutkan kesulitan kita. banyak sekali pemain yang cedera dan beberapa di antaranya kembali ke indonesia," terang pelatih timnas indonesia shin tae yong. arsitek asal korea selatan itu masih memiliki keyakinan dengan komposisi pemain yang ada saat ini. bahwa mereka mampu menjawab harapan publik pecinta sepak bola indonesia, yakni juara. "jadi kami hanya memiliki sedikit pemain yang tersedia. tetapi masih pemain yang bisa bermain. dan mereka sangat bersemangat dalam antusias untuk memenangkan turnamen ini," tegasnya. pertandingan final malam ini akan berlangsung mulai pukul 20.00 wib. siaran bisa dinikmati di sctv atai vidio.com.(*)  
Tag
Share