"Kami punya waktu dua hari istirahat setelah ini dan semoga itu bisa membuat kondisi pemain lebih baik lagi," tukas Bima Sakti.
Sementara itu, Pelatih Ekuador Diego Martinez mengakui bahwa anak asuhnya kesulitan menghadapi pertahanan solid Indonesia. Hal itu membuat pemainnya tidak mudah memberikan ancaman ke gawang.
Dukungan penuh dari soprter Indonesia.-LOC WCU17-
"Ini pertandingan yang sulit, kami ingin menang dan mendapatkan tiga poin. Tapi, Indonesia juga menunjukkan pertandingan yang baik dengan pertahanan efektif dan berjalan bagus. Saya pikir kami punya situasi yang menyulitkan kami mencetak gol," ujar Diego Martinez.
Dengan hasil imbang ini, Timnas Indonesia U-17 kini berada di urutan kedua Grup A Piala Dunia U-17 2023. Sementara puncak klasemen sementara dihuni Maroko dengan tiga angka.
Kemudian Ekuador menempati posisi ketiga dan keempat atau juru kunci dihuni Panama.(*)
Klasemen Sementara Grup A
1 Maroko 1 1 0 0 2-0 3
2 Indonesia 1 0 1 0 1-1 1
3 Ekuador 1 0 1 0 1-1 1
4 Panama 1 0 0 1 0-2 0