5 Mie Instan Sehat Tanpa Digoreng! Wajib Coba Kuy..

Selasa 21 Nov 2023 - 18:00 WIB
Reporter : Higma Rizki
Editor : Hendra Agustian

BACAKORAN.CO - Mie instan sering dikatakan sebagai makanan yang kurang sehat.

Tapi sekarang, untuk para pencinta mie instan patut bahagia karena produsen sudah membuat inovasi mie dalam keadaan sehat.

Walapun tetap menjadi tidak sehat ketika memakannya terlalu sering, namun mie instan sehat ini lebih baik dikonsumsi daripada mie instan biasa yang lain.

Berikut ini adalah rekomendasi mie instan sehat yang dapat kamu coba.

BACA JUGA:4 Resep Jajanan Pedas Untuk Ide Jualan Kekinian dan Hasilkan Cuan!

1. Lemonilo

Mie instan lemonilo berbeda dengan mie instan biasa karena dibuat dengan bahan-bahan alami seperti tepung singkong, tepung terigu, bayam orgsnik, garam dan air.

Mie ini dibuat tanpa bahan pengawet, perasa dan pewarna, MSG, dan HPV sehingga jauh lebih sehat dan aman untuk dikonsumsi.

Mie ini juga tersedia dalam banyak variasi seperti goreng, rendang, kari ayam, pedas korea, ayam bawang, soto koya  dan ramen jepang yang tentunya sangat lezat dan tidak membuat kamu bosan.

2. MieMU Mie Mocaf Gluten Free

Mie ini terbuat dari tepung mocaf, tepung yang berbahan baku dari sinkong yang difermentasi, kemudian menjadi tepung mocaf.

BACA JUGA:Lagi Musim Duren Nih, Ini Dia 5 Masakan Lezat Berbahan Baku Rajanya Buah Ini

Tepung mokaf mengandung kalsium fosfor dan serat tinggi, kaya akan vitamin c, mencegah menopause dini serta memiliki kandungan gluten yang rendah menjadikan tepung ini cocok untuk dikonsumsi bagi orang yang sedang melakukan program diet.

Kategori :

Terkait