BACAKORAN.CO - Halo, Warga Depok jika surat izin mengemudi (SIM) akan habis masanya kamu bisa memanfaatkan Layanan SIM Keliling lho.
Tentunya dengan layanan SIM Keliling untuk yang ingin melakukan perpanjangan masa berlaku SIM.
Yaps kamu dapat mengunjungi pelayanan SIM Keliling Polrestro Depok yang sudah disediakan.
Layanan ini memberikan kemudahan dan efisiensi waktu bagi warga yang tidak memiliki kendaraan bermotor atau tidak ingin repot-repot datang ke kantor polisi.
BACA JUGA:Lokasi Layanan SIM Keliling Tabanan Bali Hari ini, Simak Disini Waktu, Biaya dan Persyaratan
Namun, Layanan SIM Keliling Depok hanya melayani permohonan perpanjangan SIM A dan SIM C yang masa berlakunya hampir habis.
Jika SIM sudah lewat masa berlakunya, maka yaps pemilik SIM harus mengikuti prosedur penerbitan SIM yang baru dengan mengikuti ujian tertulis dan praktik kembali.
Untuk Lokasi SIM Keliling Depok hari ini tersedia di 2 lokasi pelayanan mobil SIM keliling di Depok, pada Sabtu 9 Desember 2023, kuylah simak:
Jadwal SIM Keliling Depok di Desember 2023--ntmc polri
1. Mako Brimob Kelapa Dua
Jalan Anyelir No.23 Depok
2. Margo City
Jalan Margonda Raya No. 358, Beji, Depok
Pelayanan SIM Keliling Depok beroperasi setiap hari dan lokasinya dapat berpindah-pindah, tergantung dari jadwal yang telah ditetapkan.