Timnas Butuh Perkuat Komunikasi untuk Kalahkan Jepang, Bagaimana Caranya? Ini Kata Zainudin Amali

Rabu 24 Jan 2024 - 16:14 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

Jika Timnas Indonesia sukses kalahkan Jepang, maka tiket 16 besar aman dalam genggaman. Jika seri apalagi kalah, akan sulitkan langkah ke fase selanjutnya.

"Bukan tidak mungkin Indonesia bisa kalahkan Jepang. Di sepak bola, semuanya bisa terjadi. Tidak ada yang tidak mungkin. Peringkat tim di atas juga kadang bisa dikalahkan tim yang berperingkat dibawahnya," tukas Amali.

"Anak-anak Insya Allah dalam kondisi siap. Walaupun kita tahu melawan Jepang ini tidak mudah, dari perjalanan di Piala Asia 2023 ini kita lihat ada peningkatan," tukasnya.

Zainudin Amali menegaskan bahwa agar kerja sama antarpemain baik, setiap pemain wajib melakukan komunikasi. Dengan memperkuat komunikasi, setiap pemain bisa saling menguatkan dan saling support.

"Saat kita kebobolan juga karena komunikasi pemain belakang kurang bagus waktu itu. Itu terjadi saat lawan Irak. Saya setuju dengan coach Shin, semua pemain harus teriak-teriak untuk berkomunikasi," tegasnya.

Timnas Indonesia saat ini ada di posisi ketiga Grup D. Pertandingan melawan Jepang menajdi penentu lolos tidaknya Indonesia ke babak 16 besar melalui jalur peringkat terbaik.

Ada empat tiket dari jalur ini. Namun saat ini sisakan 1 saja karena tiga lainnya hampir pasti menjadi milik Bahrain, Syria, dan Palestina.(*)

Kategori :