BACAKORAN.CO - Dalam perjalanan spiritual seorang Muslim, ada berbagai amalan yang dapat membantu mencapai rezeki melalui apa yang disebut “jalur langit”.
Berikut adalah beberapa amalan tersebut yang menjadi bagian dari paket combo, yang memiliki keutamaan besar jika dilaksanakan pada waktu tertentu:
Amalan ini membuat seseorang dikejar rezeki dalam artian seseorang akan selalu mendapatkan rezeki dari Allah SWT.
Oleh karena itu, simak beberapa 7 amalan yang merupakan paket combo agar seseorang dikejar rezeki.
1. Tahajjud dan Witir
Siapa yang tidak tahu kedahsyatan dua shalat sunnah ini? Tahajjud dan witir adalah shalat sunnah yang biasanya dilaksanakan pada sepertiga malam baik awal maupun akhir.
BACA JUGA:7 Langkah Menuju Surga: Amalan Sederhana dengan Pahala Luar Biasa, Salah satunya Merawat Anak yatim
Hal ini sebagaimana yang diterangkan oleh Allah SWT dalam surat Al-Isra' ayat 79 yang artinya :
"Dan pada sebagian malam hari sholat tahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu, mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji." (QS. Al-Isra': 79)
Sedangkan untuk shalat witir dilaksanakan setelah shalat tahajjud sebagai penutup shalat dan dilaksanakan dengan rakaat ganjil.
Salah satu keutamaan dari sholat witir adalah menjadi sholat sunnah yang dicintai oleh Allah SWT.
2. Shalat Dhuha dan Al-Waqiah
Shalat dhuha ialah shalat sunnah yang biasanya dikerjakan sebanyak 2 hingga 8 rakaat pada waktu pagi menjelang siang.
Sholat ini memiliki banyak keutamaan seperti terkabulnya doa-doa hajat dan agar dipermudah segala urusannya.
Tidak hanya melaksanakan shalat dhuha, setelah dhuha umat islam dianjurkan untuk membaca QS. Al-Waqiah.
Surat Al-Waqiah merupakan surat yang diketahui dapat menghindarkan seseorang dari kemiskinan.
BACA JUGA:5 Nasihat Mbah Moen: Amalan Singkat Saat Duduk dan Berdiri di Rumah untuk Membuka Pintu Rezeki
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Barang siapa membaca surat Al Waqiah setiap malam, maka dia tidak akan jatuh miskin selamanya.” HR. Baihaqi.
3. Shalat Dhuhur dan Ar-Rahman
Shalat dhuhur ialah ibadah wajib yang harus dilaksanakan oleh umat islam serta dianjurkan untuk membaca QS. Ar-Rahman.
Melaksanakan shalat dhuhur tepat waktu memiliki keutamaan diantaranya ialah dapat menjadi penolong manusia dan cahaya bagi manusia di dunia dan akhirat.
Dalam sebuah hadis, Rasulullah kemudian bersabda:
“Segala sesuatu memiliki pengantin, serta pengantinnya Al qur’an adalah Ar Rahman.”
Disebut juga pengantin karena indahnya surat ini dan didalamnya terdapat juga sekian kali pengulangan ayat “fabi ayyi aalaa’i Rabbikuma Tukadziban”, yang kemudian diibaratkan dengan aneka hiasan yang digunakan oleh pengantin.
4. Maghrib dan Yasin
Dijelaskan dalam sebuah hadis dari Uqbah bin Amir ra berikut mengenai keutamaan melaksanakan shalat maghrib tepat waktu.
“Umatku akan senantiasa dalam kebaikan atau fitrah selama mereka tidak mengakhirkan waktu sholat maghrib hingga munculnya bintang di langit.” (HR. Abu Daud dan Ahmad).
BACA JUGA:Dahsyat! Lakukan 3 Amalan Ini Setelah Subuh Besok, InsyaAllah 7 Keajaiban Rezeki Datang, Yuk Cobain
Setelah melaksanakan shalat maghrib, umat islam dianjurkan untuk membaca surat yasin karena memiliki keutamaan. Ad-Darimi dan ath-Thabrani meriwayatkan dari hadits Abu Hurairah, Nabi SAW bersabda "Barangsiapa membaca surat Yasin pada suatu malam karena mencari keridhaan Allah Ta'ala maka Allah akan mengampuninya."