BACAKORAN.CO - Orang yang munafik atau biasa disebut bermuka dua adalah orang yang bersikap dan berperilaku berbeda di depan orang yang berbeda.
Saat di depan kita, ia ramah dan baik, saat di belakang menjelekan kita.
Kita harus waspada dengan orang yang munafik.
Sebab, munafik tersebut merupakan sifat yang paling tidak disukai dan merupakan sifat yang buruk.
Sehingga kita harus waspada agar tidak menjadi korban kemunafikannya.
BACA JUGA:Tetap Setia di SM Entertainment, Irene Red Velvet Ungkap Alasannya Bertahan
Sebab, orang yang munafik tersebut sewaktu-waktu bisa membahayakan kita, karena ucapan dan sikapnya itu bisa merugikan kita.
Oleh karena itu, kita harus tahu ciri-ciri orang yang munafik, agar ketika kita bertemu kita bisa waspada agar tidak membahayakan kita.
Adapun ciri-ciri orang yang munafik adalah sebagai berikut:
1. Sering berganti sikap dan perilaku
Orang yang munafik, biasanya bisa dilihat dari sikap dia yang sering berganti sikap dan perilaku.
BACA JUGA:Setiap Hari Membaca Tentang Agama di Medsos Tetap Nggak Berubah Baik? Temukan 5 Penyebabnya di Sini!
Sebab, sikapnya biasanya sering berybah-ubah dan tidak konsisten tergantung kepada siapa dia bicara.
Orang yang munafik bisa bersikap sangat ramah pada seseorang tapi kemudian bersikap dingin dan acuh saat bertemu lagi.
Ia cenderung menyesuaikan sikap dengan lawan bicaranya saat itu, ia bisa saja jadi galak dan tegas tapi kemudian malah lembut dan rendah hati.