Puji Komunikasi Para Penyerang tapi Bojan Masih Galau, Strikernya Disuruh Gini di Setiap Latihan

Selasa 13 Feb 2024 - 15:44 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

 

BACAKORAN.CO - Kinerja lini depan Persib Bandung mendapat apresiasi dari Pelatih Bojan Hodak. Ini karena mereka mau bekerja sama dengan solid dan tidak ada yang egois. 

Bojan menyebut David da Silva. Bomber berpaspor Brasil itu tidak hanya lihai dalam mencetak gol tapi juga mau berbagi peluang di depan gawang lawan.

David sudah membukukan 5 asis dan 14 gol untuk Persib. Kontribusi David ini sangat membantu Persib.

Habiskan 24 pertandingan, Persib menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2023/2024 dengan 41 poin. 

"Saya rasa secara penyerangan dia cukup bagus, dia tidak hanya mencetak gol tapi memberikan assist kepada Stefano Beltrame, crossing yang fantastis," ungkap Bojan.

BACA JUGA:Lama Gak Tanding, Bagaimana Agar Gak Kebobolan? Pelatih Kiper Persib Pesan Ini ke Penjaga Gawangnya

"Dia juga memberi assist kepada Ciro Alves. Jadi tidak peduli siapa yang mencetak gol, yang terpenting kami mencetak gol," tukasnya.

Atas kinerja lini depan ini, Bojan yang asal Kroasia itu memuji koordinasi antarpemain di lini depan. Baik itu antara David da Silva dengan Ciro Alves, maupun dengan penyerang lainnya macam Bekham Putra, Ezra Walian juga Stefano Beltrame.


Coach Bojan Hodak-persib-

Kinerja mereka di lini depan membuahkan dua gol saat Persib menjamu Persis Solo pada 4 Februari lalu. Dua gol itu mengakhiri paceklik gol yang dirasakan Persib di tiga laga sebelumnya saat melawan Bali United, Persik Kediri, dan PSM Makassar.

"Saat ini semuanya terlihat lebih baik. Pemahaman antara dia (Stefano) dengan David, Ciro dan Beckham sudah cukup bagus. Jadi untuk penyerangan saya sangat senang, terutama pada babak kedua ada banyak pergerakan yang bagus, kami memiliki 20 tendangan dan mereka (Persis) tujuh," tukasnya.

Meski puas dengan kinerja barisan penyerangan, Coach Bojan tetap fokus memoles mereka. Dalam latihan, para penyerang diberikan materi khusus penyelesaian akhir. 

"Dalam latihan kami banyak melakukan penyelesaian akhir, banyak melakukan tembakan, ini latihan yang bagus," tukasnya.

BACA JUGA:2 Ambisi David Da Silva di Liga 1 2023/2024, Apa Itu? Ini Kata Bomber Persib Asal Brasil Itu

Kategori :