BACAKORAN.CO- Menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh selama menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan adalah hal yang penting.
Salah satu cara untuk tetap bugar dan mendapatkan asupan nutrisi yang cukup adalah dengan mengonsumsi jus segar yang kaya akan vitamin dan nutrisi.
Berikut ini resep jus segar yang cocok untuk diminum saat sahur dan berbuka, serta dapat disimpan dengan baik untuk persediaan stok berpuasa.
Resep Jus Segar untuk Stok Berpuasa
Bahan-bahan:
1. 1 buah nanas
Nanas kaya akan vitamin C dan serat yang baik untuk pencernaan.
BACA JUGA:Resep Jus Detox Ala Lisa Blackpink, Rahasia Kunci Tetap Langsing dan Glowing
Selain itu, rasanya yang manis akan memberikan rasa segar pada jus.
2. Sejempol kunyit
Kunyit memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menjaga kesehatan pada saat berpuasa.
3. Sejempol jahe
Jahe memiliki khasiat untuk meningkatkan metabolisme tubuh dan membantu mengatasi masalah pencernaan yang sering terjadi saat berpuasa.
Alat yang dibutuhkan:
Slowjuicer atau blender