Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Jawa Tengah Supriyanto tak kalah optimis. Dia menegaskan bahwa dengan kinerja produksi padi tahun ini, akan menambah stok beras hingga berlipat.
Apalagi, lanjutnya, Pemerintah melalui Kementerian Pertanian secara intens terus memberikan bantuan benih secara gratis.
"Dari Jawa Tengah kami sangat yakin dan juga optimis pasokan beras hasil panen petani tahun ini mampu memenuhi kebutuhan dalam negeri," tukasnya.
Sejak dilantik menjadi Kementan, Andi Amran Sulaiman memang mendorong kemandirian pangan. Salah satunya dengan mendorong berbagai daerah di Indonesia untuk memperkuat produksi padi dan jagung sebagi komoditas andalan.
Saat ini, Amran sedang mengoptimasi pertanaman di lahan rawa dengan target 10 juta hektare. Menurut Amran target tersebut bisa terwujud dan mampu mewujudkan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia.(*)