Cat Lover Wajib Tau Nih! 5 Tips Menyembuhkan Kucing yang Sedang Mencret atau Diare, Apa Aja?

Selasa 19 Mar 2024 - 02:00 WIB
Reporter : Desta
Editor : Desta

Untuk mencukupi kebutuhan elektrolit kucingmu yang sedang mencret, kamu juga bisa memberikan minuman yang mengandung elektrolit, seperti pedialyte atau air kelapa.

Kamu bisa meletakkan wadah minumnya di tempat yang sering kucingmu kunjungi.

Seperti di tempat istirahat, dekat tempat makan, dan sekitar area bermain.

4. Memberikan suplemen probiotik

BACA JUGA:Awas Kucing Obesitas! Lakukan 5 Cara ini Agar Kucingmu Tidak Mengalami Kegemukan, Apa Aja?

Mencret pada kucing dapat disebabkan oleh infeksi di dalam usus kucing.

Untuk mengatasinya, kamu bisa memberikan suplemen probiotik khusus kucing atau makanan yang mengandung probiotik pada kucing kesayanganmu, misalnya yoghurt dan tempe.

Probiotik merupakan bakteri baik yang berfungsi untuk melindungi usus kucing dan melawan bakteri jahat penyebab diare.

5. Memberikan obat diare

BACA JUGA:8 Makanan Kucing yang Dapat Mengatasi Bulu yang Rontok, Nomor Satu Sudah Pasti...

Kamu juga bisa memberikan obat diare khusus kucing untuk meredakan mencret yang dialami kucingmu.

Beberapa jenis obat diare yang bisa diberikan pada kucing meliputi kaolin-pektin dan tablet arang aktif.

Namun, penting untuk kamu ingat bahwa penggunaan obat diare khusus kucing tidak bisa digunakan sembarangan serta harus sesuai anjuran dan resep dokter hewan.

Itulah beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi mencret atau diare pada kucing peliharaanmu.

BACA JUGA:Benarkah Kucing Belang Telon Jantan Dapat Membawa Keberuntungan Bagi Pemiliknya? ini Faktanya...

Untuk penanganan yang lebih efektif kamu dapat mengkonsultasikan penyakit yang dialami kucingmu.

Kategori :