Australia U-23 akan jadi ancaman serius Timnas Indonesia U-23 di fase grup. Negara berperingkat 25 dunia itu memiliki persiapan bagus.
Demi mengejar tiket Olimpiade 2024 Paris, Australia U-23 melakukan pemanasan di turnamen U-23 Federasi sepak bola Asia Barat (WAFF).
Di ajang ini, Australia U-23 keluar sebagai runner up. Capaian ini harus diterima usai kalah atas Korea Selatan di final.
BACA JUGA:Pemain Persija Beberkan Latihan Keras Timnas Indonesia U-23 ala Shin Tae Yong
Kabar bagusnya untuk Indonesia, bebreapa pemain pilarnya yang main di luar negeri tidak bisa ambil bagian di ajang ini karena ditahan klub mengingat Piala Asia U-23 bukan termasuk kalender FIFA. Hal ini sama seperti Indonesia yang tidak bisa memakai jasa Nathan Tjoe karena ditahan klub.
3. Yordania U-23
Bagaimana dengan Yordania U-23? Tim ini melakukan persiapan serius juga hadapai Piala Asia U-23. Tim yang berperingkat 87 dunia tersebut sudah dua kali gelar uji coba, melawan China dan Vietnam.
Dalam waktu normal, Yordania kedulitan mengatasi perlawanan China dan Vietnam. Kedua uji coba ini akhirnya ditutup dengan kekalahan 0-1 atas China dan imbang 0-0 atas Vietnam.
BACA JUGA:Elkan, Justin, Dewa Absen, Bagaimana Nasib Lini Belakang Timnas Indonesia di Piala Asia U-23?
Dalam perjalanan di Piala Asia U-23, Yordania U-23 mencatatkan perjalanan yang bagus. Mereka mengawali perjuangan di Piala Asia U-23 pada 2013 dengan sebagai peringkat ketiga.
Kemudian edisi 2016 dan 2020, Yordania U-23 menembus perempat final. Kemudian pada 2018 dan 2022 hanya sampai di babak penyisihan grup.
Tahun ini, Yordania memiliki tekad besar. Sama dengan Indonesia U-23, Yordania U-23 yang jadi lawan terakhir di penyisihan Grup A memiliki target lolos Olimpiade 2024 Paris.