BACAKORAN.CO - Tidak ada event internasional di Palembang menyebabkan Kemenhub menurunkan status Bandar Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II dari bandara internasional menjadi bandara domestik biasa.
Status Bandara SMB II menjadi bandara biasa tertuang dalam aturan Permenhub yang dikeluarkan sejak 2 April 2024.
Atas penurunan kasta ini, banyak warganet kaget dan memberikan komentarnya.
Sebagian besar menyalahkan mantan Gubernur Herman Deru.
Lho kok bisa?
Warganet dalam berbagai komentar di sosial media menyatakan, semenjak dipimpin Herman Deru, tidak ada aktivitas atau event internasional di Palembang.
Hal tersebut menjadikan jarang ada maskapai dari luar negeri mendarat di bandara SMB II.
Jarangnya event internasional ini juga dibandingkan dengan jaman Gubernur sebelum nya yakni Alex Noerdin.
BACA JUGA:Awal Perang Dunia ke 3 Dimulai, Israel Balas Serang ke Wilayah Iran, Rudal Hantam Wilayah Bandara!
Alex Noerdin dianggap sukses menghadirkan event internasional di Palembang mulai dari SEA Games, Asian Games dan banyak event internasional lainnya.