Nama "Chai Kue" berasal dari bahasa Tionghoa, dengan "Chai" berarti sayuran dan "Kue" berarti kue.
Hidangan ini terdiri dari lapisan kulit tipis berwarna putih, terbuat dari tepung beras dan tepung maizena.
Yang diisi berbagai sayuran seperti kucai, bengkuang, rebung, keladi, dan kacang.
Chai Kue memiliki tekstur kenyal dan rasa yang gurih, serta aroma yang khas dari bawang putih.
Harga yang terjangkau, mulai dari Rp1.000 hingga Rp2.000 per kue.
Membuatnya sangat populer sebagai menu sarapan atau cemilan di Kota Pontianak dan Singkawang.
2. Mie Tiaw Apollo
Mie Tiaw Apollo--Koran Saku
Mie Tiaw Apollo adalah sebuah warung makan yang terkenal di Pontianak.
Warung ini telah beroperasi sejak tahun 1968 dan dikelola oleh keluarga secara turun temurun.
Mie Tiaw Apollo menawarkan berbagai menu makanan seperti mie tiau goreng, mie tiau rebus, dan mie tiau telur, serta memastikan bahwa semua makanannya halal.