BACAKORAN.CO - Siap-siap nih bagi pencinta film horor, sebentar lagi Malam Pencabut Nyawa akan segera tayang di bioskop lho.
Film ini akan segera ditayangkan di bioskop mulai 22 Mei 2024 nanti.
Film horor merupakan genre yang paling banyak diminati oleh penonton.
Hal ini karena film horor memberikan kesan menegangkan, takut, dan dapat memacu adrenalin.
Malam Pencabut Nyawa adalah salah satu film horor Indonesia yang ditunggu-tunggu penonton.
Film ini diadaptasi dari novel yang berjudul "Respati" karya Ragil J.P, namun sutradara mengganti judulnya dengan "Malam Pencabut Nyawa".
Sebab, mempertimbangkan pasar perfilman di Indonesia yang masih menggandrungi genre film horor.
Film ini diproduksi oleh BASE Entertainment dan disutradarai oleh Sidharta Tata, yang sebelumnya telah bekerja pada film horor lain berjudul Waktu Maghrib.
BACA JUGA:Kontroversi! Eksploitasi Trauma Keluarga, Film Vina Sebelum 7 Hari, Penonton Tembus 1 Juta...
BACA JUGA:Wajib Nonton! Film Kingdom of the Planet of the Apes, Era Baru Kehidupan Kera 2024
Film ini juga menandai debut Devano Danendra dalam membintangi film horor Indonesia.
Bagi kamu yang ingin menonton Malam Pencabut Nyawa ini, alangkah baiknya jika mengetahui sinopsisnya dahulu.
Simak artikel ini ya! Tim bacakoran.co akan memberikan sinopsis singkat film Malam Pencabut Nyawa.