9 Fakta Unik Kutilang yang Memiliki Kicau Indah, Tapi Kok Bisa Sih Disebut Burung Kelas Bawah? Begini Faktanya

Senin 20 May 2024 - 19:31 WIB
Reporter : Desta
Editor : Desta

BACAKORAN.CO - Membicarakan fakta unik hewan seperti burung kutilang memang tidak akan ada habisnya dan menyenangkan bagi kebanyakan kicau mania.

Burung kutilang sendiri merupakan sejenis burung pengicau dari suku Pycnonotidae atau Dalam bahasa Inggris disebut Sooty-headed Bulbul.

Sementara nama ilmiahnya adalah Pycnonotus aurigaster, burung kutilang cukup mudah ditemukan di daerah perhutanan di Indonesia.


menjinakkan dan melatih burung kutilang--Youtube/Raja Kutilang

Namun, saat ini keberadaannya di beberapa daerah sudah mulai berkurang, sehingga menangkap burung kutilang liar untuk dipelihara tidak diperbolehkan.

BACA JUGA:7 Tips Melatih Burung Kutilang Agar Jinak dan Dapat Menjadi Jawara Kicau Mania, Berikut ini Caranya...

Tapi kamu masih bisa mengadopsi burung kutilang yang sudah diternakan atau hasil penangkaran sendiri agar dapat menjaga populasinya.

Alasan banyak kicau mania yang menyukai burung ini karena beberapa Fakta berikut:

1. Mitos Memelihara Burung Kutilang

Sulit membenarkan atau menolak mitos yang hidup di tengah masyarakat, Salah satunya perihal memelihara kutilang di rumah.

BACA JUGA:5 Penyakit yang Dapat Menjangkit Burung Kutilang dan Cara Menyembuhkannya, Apa Aja?

Beberapa orang percaya burung kutilang mampu membawa keberkahan dan rezeki tak terputus bagi Pemilik rumah akan mendapatkan kebaikan bertubi-tubi, terutama dalam pekerjaan.

Sehingga Bisa dibilang kutilang sebagai tolak bala bagi para pemiliknya, Loh Bacokers.

2. Mudah Ditangkap

Tak ingin mengeluarkan uang untuk memiliki seekor kutilang? tenang kamu bisa menangkap langsung burung kutilang di sekitar lingkungan tempat kamu tinggal.

Kategori :