Ketika kita meyakini bahwa boneka memiliki ruh, kita mendekati sifat musyrik.
Itulah sebabnya kita tidak boleh menyimpan boneka yang kita anggap memiliki kehidupan.
Karena ini berkaitan dengan aqidah, pondasi dasar seorang muslim.
BACA JUGA:Nyerah? No Way! Ustaz Hanan Attaki Ungkap Rahasia Kekuatan dari Allah
Namun, mengoleksi boneka sebagai hobi selama tidak membuat kita lalai dari kewajiban ibadah masih diperbolehkan.
Seperti kata Ustaz Zacky Mirza, selama hobi tidak mengganggu salat, ibadah, atau kewajiban lainnya, boleh-boleh saja.
Apalagi boneka karakter Islami bisa menjadi media pendidikan yang positif untuk anak-anak.
Boneka yang memakai hijab, misalnya, bisa mengajarkan nilai-nilai Islam pada anak.
Tetapi, kita harus bijak dalam mengoleksi boneka.
Jangan sampai membeli boneka menguras ekonomi sehingga kebutuhan lain terabaikan.
Misalnya, membeli boneka yang harganya jutaan sementara kebutuhan utama tidak tercukupi.
Hobi harus seimbang dengan tanggung jawab.
Manfaat Boneka Karakter Islami