Manyala Indonesia! Timnas Voli Putri Bangkit Hajar Singapura 3-0, Ini Klasemen Grup B

Jumat 24 May 2024 - 21:27 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

BACAKORAN.CO - Timnas Voli Putri bangkit. Singapura menjadi korban kebangkitan Srikandi Bola Voli Indonesia pada hari kedua AVC Challenge Cup 2024 For Women.

Bertanding di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, jumat sore (24/5), Timnas Voli Putri mengalahkan Singapura dengan skor 3-0 (25-14, 25-13, 25-14). 

Ini adalah kemenangan perdana Indonesia di babak penyisihan Grup B. Sehari sebelumnya, Indonesia takluk kepada Hong Kong dengan skor 0-3 (22-25, 24-26, 19-25).

Momen kebangkitan Indonesia di laga kedua AVC Challenge Cup 2024 For Women ditandai dengan Bela Sabrina Agustina menjaid pencetak poin terbanyak saat melawan Singapura dengan 15 poin. 

BACA JUGA:Begini Kata Top Skor Hong Kong Usai Hajar Indonesia di Laga Perdana AVC Challenge Cup 2024

"Kami selesaikan pertandingan dengan baik. Kemenangan ini berkat bagusnya komunikasi dan kerja sama kami di lapangan," terang setter Timnas Voli Putri Alridhania Risqamara sebagaimana dilansir asianvolleyball.


Pemain Voli Putri Indonesia melancarkan smes yang tidak mampu dibendung pemain Singapura -avc-

Dalam pertandingan ini, Tim Muda Indonesia ini main rapih sejak awal game. Mereka juga sangat nyaman menerapkan sistem permainan yang disiapkan.

Kata Alridhania, pertandingan ini menunjukkan bahwa betapa kompaknya pemain Indonesia bermain di atas lapangan. Sekalipun ini adalah rata-rata pengalaman internasional mereka di ajang bola voli.

Menurut Manajer Timnas Voli Putri Luciana Yvette Taroreh, Indonesia memang berharap para pemain menambah jam terbang internasionalnya di ajang ini. Karena itulah, yang dikirim di ajang ini mayortas pemain debutan setelah pemain senior alami kendala izin dari klub karena di saat yang sama Proliga masih berjalan.

BACA JUGA:Main Setiap Hari, Ini Lawan Perdana Indonesia di AVC Challenge Cup 2024

"Kejuaraan ini akan sangat bagus bagi pemain kami untuk mengembangkan kemampuannya dan mental bertandingnya di setiap pertandingan," jelas Luciana. 

"Kemenangan itu memang penting, tapi terkadang kemenangan itu akan lebih berarti jika kita bisa mendapatkan pengalaman di saat bersamaan," lanjut Luciana.


Timnas Voli Putri berjaya di hari kedua AVC Challenge Cup 2024 For Women-avc-  

"Itu tujuan kami mengikuti kejuaraan ini," tegasnya.

Kategori :