BACAKORAN.CO - Setelah Liga 1 2023/2024 selesai dengan mendapatkan juara yaitu, Persib Bandung, maka klub-klub mulai bersiap diri menatap Liga 1 musim baru, 2024/2025. Apalagi, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi profesional Indonesia telah merancang pelaksanaan kompetisi musim depan.
Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus menyebut bahwa kompetisi Liga 1 2024/2025 akan bergulir mulai Agustus 2024. Itu artinya, waktu klub untuk bersiap tinggal 1,5 bulan saja.
"Kompetisi Liga 1 akan dimulai pada 2 Agustus 2024 dan akan berakhir pada bulan Mei 2025," jelas Ferry Paulus.
Dengan kompetisi direncanakan berakhir Mei 2025, maka musim 2024/2025 perjalanan kompetisi kasta tertinggi Indonesia itu akan berjalan 10 bulan.
"Kami berharap semua kontestan Liga 1 musim depan, bisa melakukan persiapan dari sekarang," terang Ferry.
BACA JUGA:Tim Debutan Liga 1 2024/2025 Agresif Buru Pemain Asing, Ini Target Mereka Musim Depan
Musim kompetisi Liga 1 2024/2025, pesertanya tetap sama. 18 klub. PSBS Biak, Semen Padang, dan Malut United datang sebagai tim promosi.
Dirut PT LIB Ferry Paulus-lib-
Sementara tiga tim yang digantikan mereka di Liga 1 adalah Persikabo 1973, Bhayangkara FC, dan Rans Nusantara FC. Mereka turun kasta ke Liga 2.
Ferry menjelaskan, ada regulasi baru di Liga 1 2024/2025. Perubahan ada di kuota pemain asing.
Musim depan, kata Ferry, setiap klub Liga 1 memiliki kuota mengontrak delapan pemain asing. Komposisinya adalah enam pemain non asia dan 2 asia (6+2).
BACA JUGA:Kuota Pemain Asing Liga 1 Jadi 8, Bali United Langsung
Komposisi ini mengubah kuota musim kemarin yang berjumlah 4 pemain asing dengan komposisi (3+1). Dengan komposisi 8 pemain asing, maka musim depan akan ada 144 pemain asing penuhi Liga 1.
Bahkan di setiap pertandingan, mereka akan memenuhi separo komposisi pemain di starting eleven.
David da Silva dam Ciro Alves jadi pemain asing subur bawa Persib juara -persib-