BACAKORAN.CO - Hey, Bro! Pernah ngerasa bersalah karena belum sempat membahagiakan orang tua sebelum mereka meninggal?
Tenang, kamu nggak sendiri. Banyak dari kita yang merasakan hal yang sama.
Nah, kali ini kita bakal bahas tiga cara berbakti pada orang tua yang sudah meninggal menurut Buya Yahya.
Yuk simak agar kita bisa jadi anak yang sholeh dan membahagiakan mereka, bahkan setelah mereka tiada.
BACA JUGA:Kesabaran yang Berbuah Keajaiban, Yuk Simak Pelajaran dari Ustaz Hanan Attaki..
Berikut 3 cara berbakti kepada orang tua yang sudah meninggal ala Buya Yahya
1. Menyesal dan Meminta Maaf
Langkah pertama adalah menyesali semua kesalahan yang pernah kita lakukan kepada orang tua.
Buya Yahya menjelaskan, rasa penyesalan ini adalah tanda kita anak yang selamat.
Meski orang tua sudah tiada, kita tetap harus merasa bersalah atas segala kesalahan kita.
Jangan pernah merasa diri sudah cukup berbakti.
Penyesalan ini menunjukkan keseriusan kita untuk memperbaiki diri.