Begini Respons Menag Yaqut Usai DPR Bentuk Pansus Haji

Selasa 09 Jul 2024 - 18:30 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

BACAKORAN.CO - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas santai menyikapi langkah DPR yang membentuk panitia khusus alias Pansus Hak Angket penyelenggaraan ibadah haji. 

Dia menegaskan akan mengikuti proses yang telah ditetapkan oleh konstitusi. 

"Ya kita ikuti saja. Itu proses yang disiapkan konstitusi kan. Jadi kita ikuti saja," terang Menag Yaqut kepada media di Jakarta, Selasa (9/7/2024).

Menag Yaqut akan menyiapkan semua data yang dibutuhkan. Semua akan dilaporkan dengan detail mulai dari persiapan sampai pelaksanaan haji.

BACA JUGA:394 Jamaah Haji Meninggal, Dominasi Lansia, Terbanyak Dari Kota Ini

"Laporan penyelenggaraan haji akan kita berikan. Jadi semua proses akan kita laporkan," terangnya. 


Menag Yaqut Qoumas siap jalani pansus haji yang dibentuk DPR -kemenag-

"Mulai dari persiapan sampai pelaksanaan ibadah haji akan kita sampaikan. Apa adanya," lanjutnya.

Pada saatnya semua data itu akan diberikan. Hanya, saat ini Kemenag sedang fokus dalam penyelesaikan pelayanan proses pemulangan jamaah haji.

Rencananya, setelah semua proses selesai dilakukan, pihaknya akan menggelar evaluasi. Ini sebagaimana dilakukan setiap selesai menyelenggarakan ibadah haji.  

BACA JUGA:Siap-Siap! 3 Alasan Ini Jadi Pintu Masuk DPR Obok-Obok Penyelenggaraan Haji 1445 H/2024 M, Panik Nggak?

"Ini masa operasional haji masih berlangsung sampai 23 Juli 2024. Jadi masih berlangsung nih haji," ucap Menag.

"Karena masih ada yang belum selesai, jadi saya belum bisa ngomong soal evaluasinya," ujarnya..

Menag Yaqut mengatakan, semua pihak diminta sabar. Untuk bisa mempublikasikan hasil evaluasi pelaksanaan ibadah haji harus menunggu semua proses penyelenggaraan ibadah haji tuntas. 

"Nanti kita tunggu operasionalnya selesai sampai tanggal 23 Juli baru bisa kami sampaikan ke publik," ujarnya.

Kategori :