Mengenal Sosok Almarhum dr Hj Bella Rizky Dokter Teladan Asal Sumsel yang Banyak Menjadi Inspirasi Karena...

Selasa 16 Jul 2024 - 20:10 WIB
Reporter : Desta
Editor : Desta

BACAKORAN.CO - Kepegian salah seorang dr Hj Bella Rizky Dinanti menjadi pilu mendalam bagi sebagian orang yang mengenalnya terutama keluarganya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Muara Enim, dr. Eni Zatila mengaku bahwa ia mengenal baik dokter Bella sebagai pribadi yang cerdas dan ramah.

"Saya kenal dengan dokter Bella dua tahun terakhir. Dia sosok yang cerdas, tanggung jawab dan rajin," Ujar Eni.

Ia menyebut dr. Bella selama ini bertugas di RSUD Semendo Darat Laut pernah mendapatkan predikat dokter teladan di Muara Enim, bahkan se-Sumsel.

BACA JUGA:Jemaah Kloter 19 Palembang Sebut dr Hj Bella Rizky Dinanti Dokter Terbaik se Dunia

"Bella itu dokter teladan 1 Kabupaten Muara Enim 2023, dokter teladan 3 Provinsi Sumatera Selatan, salah satu inovator program terbaik. Almarhumah setahu saya punya dua anak dan suaminya bertugas di polres," ungkap dia.


KENANGAN : Salah satu foto kenangan jemaah Kloter 19 Palembang bersama dr Hj Bella Rizki Dinanti (foto ist)--

Eni mengatakan almarhum dr. Bella baru saja kembali ke Tanah Air usai menjadi petugas haji.

Namun, kejadiann nahas itupun terjadi saat Korban sedang dalam perjalanan pulang ke Muara Enim membuat dr Hj Bella Rizky Dinanti kehilangan nyawanya akibat kecelakaan.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Muara Enim Ipda Al Hafiz menjelaskan kecelakaan itu bermula mobil Innova bernopol BG 1121 DY yang dikemudikan Yoyok melaju dari arah Palembang menuju Muara Enim.

BACA JUGA:Marshel Widianto Beri Nama Abellano Shaden Hartoyo untuk Anak Kedua, Ini Artinya

Saat tiba di KM 48+500 ruas Tol Palembang-Prabumulih, Yoyok terkejut dengan keberadaan truk fuso di depannya.

Karena kaget Yoyok lalu membanting kemudinya hingga menabrak median jalan, sehingga membuat mobil yang dikendarainya hilang kendali dan masuk ke kolong truk di depannya.

Polisi juga belum bisa memastikan pasti kecepatan berapa saat kejadian kecelakaan karena CCTV di tol tersebut mati.

"Secara lengkap dan pasti kronologi akan kita sampaikan lagi setelah kita melakukan olah TKP, kita tidak bisa mengetahui kecepatan berapa korban saat kejadian karena CCTV tol tersebut juga mati tidak bisa merekam," ungkapnya.

Kategori :