Kedatangan William Osula ini untuk menggantikan peran striker utama mereka, Alexander Isak yang mengalami cedera setelah bermain pada laga ujicoba dengan Yokohama F Marinos di Jepang pekan lalu.
Newcatle United menang dengan skor 2-0. Sayang kemenangan mereka harus dibayar mahal dengan cedera yang dialami oleh Alexander Isak. Penyerang timnas Swedia itu kemungkinan harus absen pada laga perdana Liga Premier Inggris.
Alexander Isak mengalami cedera bahu setelah salah tumpuan saat terjatuh merebut bola. “Kami memang mendapatkan masalah tapi kami harus seberapa parah cedera yang dialami oleh Alexander Isak,” tambahnya.
Selain Alexander Isak, Newcastle juga tidak bisa memainkan Callum Wilson karena mengalami cedera punggung. Wilson harus istirahat untuk memulihkan cederanya dan tidak bisa bermain pada laga pembuka Liga Premier Inggris. (*)