Sekali Menang, PSBS Langsung Ketagihan, Sasaran Berikutnya Adalah MU

Selasa 17 Sep 2024 - 13:35 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

BACAKORAN.CO - PSBS Biak sukses mengakhiri tren negatif dengan menumbangkan Persija Jakarta 3-1 pada pertandingan pekan keempat Liga 1 2024/2025.

PSBS tahu rasa manisnya kemenangan. Kini mereka bertekad memperpanjang tren itu. 

Saat menjamu Madura United atau MU Selasa Sore (17/9) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, PSBS ingin kembali menang. Ini karena mereka ingin terus memperbaiki peringkat di klasemen.

Saat ini, PSBS berada di posisi kelima dengan sekali menang dan tiga kali kalah. Jika sukses menjaga tren positif yang sudah terjadi, peringkatnya akan terkerek empat tingkat.  

Peluang itu terbuka karena lawannya dalam kondisi kurang baik. Madura United belum mencicipi sekali pun kemenangan di empat pertandingan.

BACA JUGA:Hendri Susilo Korban Pemecatan Kedua Liga 1 2024/2025, Ini Rapor Semen Padang Musim Ini

Madura United saat ini baru mendapatkan 1 angka. Satu angka itu didapat setelah bermain imbang 1-1 melawan Malut United di laga perdana.


Pemain PSBS saat merayakan kemenangan perdananya musim ini atas Persija -psbs-

Setelah itu, Madura United kalah terus dalam tiga laga selanjutnya. Bahkan, di laga terakhir mereka kalah telak 0-4 atas tuan rumah Persis Solo.  

Kondisi lawan ini membuat PSBS sangat yakin bisa kembali mengemas kemenangan saat ketemu Madura United. Hal itu ditegaskan oleh pelatih caretaker PSBS Guillermo Marco Samso.

"Kami akan berjuang untuk menang. Apa yang kami persiapan sudah maksimal dan siap menghadapi Madura United FC," tegas Gullermo Marco. 

BACA JUGA:PSBS Bertekad Move On saat Melawan Persija, Begini Kata Todd Ferre

Meski yakin bisa mendapatkan tiag angka lagi, Coach Marco tetap ingatkan anak asunya untuk waspada. Ini karena Madura United (MU) dipastikan akan berjuang untuk bangkit.

"Kami selalu mewaspadai kekuatan lawan karena apa yang akan mereka tampilkan akan berbeda dengan pertandingan sebelumnya," ingatnya.

Sementara pemain PSBS Armando Roberto Oropa meengaskan bahwa seluruh pemain memiliki motivasi tinggi saat ini. Pasca menang atas Persija pemain berusia 20 tahun itu mengaku spirit dan kepercayaan diri pemain semakin baik.

Kategori :