Targetkan 300 Posisi Hizbullah di Lebanon, Begini Kesiapan Tentara Israel Siapkan Serangan Balasan

Senin 23 Sep 2024 - 20:39 WIB
Reporter : Desta
Editor : Desta

BACAKORAN.CO - Serangan balasan rentetan rudal di beberapa titik pertahan Israel baru-baru ini membuat Israel geram. 

Demi lakukan serangan balasan militer Israel mengklaim pasukannya telah menargetkan lebih dari 300 posisi Hizbullah di wilayah Lebanon.

Serangan udara besar-besaran yang dimulai pada Senin (23/9) pagi waktu setempat.

"Sejauh ini, lebih dari 300 posisi Hizbullah telah menjadi target," sebut militer Israel.

BACA JUGA:Kelompok Houthi Yaman Menembakkan Rudal Balistik Ke Wilayah Tel Aviv dan Israel Tengah, Akankah Perang Melebar

Militer Israel sebelumnya menyebut lebih dari 150 serangan udara dilancarkan pasukannya hanya dalam waktu satu jam, yakni antara pukul 06.30 hingga pukul 07.30 waktu setempat.


pasukan hisbullah balas serangan israel dengan runtutan rudal--kompas.com

Kantor berita Lebanon, National News Agency (NNA), sebelumnya melaporkan bahwa serangan udara Israel yang menghantam wilayah timur Lebanon menewaskan seorang "warga sipil".

Warga tersebut merupakan seorang penggembala dan melukai kedua anggota keluarganya.

Pesawat-pesawat tempur Israel, menurut saksi mata Reuters, melancarkan gelombang serangan udara secara intens di kota-kota yang ada di sepanjang perbatasan selatan Lebanon.

BACA JUGA:Boikot Aqua? Ini 5 Air Mineral Bebas Afiliasi Israel yang Nyegerin Banget, Bikin Kamu Makin Semangat!

Puluhan serangan udara itu, menurut laporan NNA, menargetkan distrik Nabatiyeh, Lebanon bagian selatan.

Gempuran juga disebut melanda area Tyre, yang merupakan kota pelabuhan di selatan Lebanon.

Pada saat yang sama, NNA melaporkan "penyerbuan intensif di area Lembah Bekaa" yang ada di bagian timur Lebanon, dekat perbatasan Suriah, termasuk di area Baalbek dan pinggiran Hermel.

Sebelumnya, Perang semakin memanas, Kelompok Houthi Yaman telah menembakkan rudal balistik, kemungkinan lebih dari satu, ke wilayah Tel Aviv dan Israel tengah pada hari Minggu (15/9/2024).

Kategori :