BACAKORAN.CO - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) kembali naik sebesar Rp2.000 pada perdagangan Jumat pagi, 4 Oktober 2024.
Kini harga emas Antam mencapai Rp1.471.000 per gram.
Harga emas Antam ini merupakan rekor tertinggi sepanjang masa.
Informasi tersebut diperoleh dari situs Logam Mulia.
BACA JUGA:Harga Emas Antam Terus Meroket, Kembali Catatkan Rekor Tertinggi, Tembus Segini!
BACA JUGA:Sempat Jeblok, Harga Emas Antam Naik Lagi Catatkan Rekor Tertinggi, Cek Harganya Sekarang!
Sedangkan harga jual kembali (buyback) emas Antam hari ini berada di angka Rp1.309.000 per gram.
Berikut ini daftar harga emas batangan Antam di situs Logam Mulia Antam hari ini, Jumat (4/10/2024):
Harga emas Antam berat 0,5 gram dijual Rp785.500. Harga emas Antam 1 gram ditawarkan Rp1.471.000, dan emas Antam bobot 2 gram seharga Rp2.882.000.
Lalu harga emas Antam 3 gram dijual Rp4.298.000, emas Antam 5 gram dipatok Rp7.130.000, dan emas Antam 10 gram dihargai Rp14.205.000.
BACA JUGA:Harga Emas Antam Nggak Lagi di Puncak! Yuk, Cek Update Terbarunya!
BACA JUGA:Cuan Melimpah! Emas Antam Kembali Sentuh Rekor Tertinggi, Makin Berkilau di Harga Segini!
Sementara emas Antam 25 gram dijual Rp35.387.000, emas Antam 50 gram sentuh harga, Rp70.695.000, emas Antam 100 gram harganya naik menjadi Rp141.312.000, dan emas Antam ukuran 250 gram bisa ditebus dengan harga Rp353.015.000.
Berikutnya, emas Antam dengan berat 500 gram bisa dibeli seharga Rp705.820.000
Sedangkan emas Antam ukuran terbesar 1.000 gram bisa dibawa pulang dengan menebus seharga Rp1.411.600.000.