Polisi masih mengumpulkan bukti dan mendalami kondisi mental korban sebelum peristiwa tragis tersebut terjadi.
Tragedi ini telah mengguncang lingkungan kampus dan membuat banyak orang bertanya-tanya apa yang sebenarnya terjadi.
BACA JUGA:Fakta Mengejutkan Kasus Video Syur Ibu dan Anak Kandungan di Kuningan, Ternyata Lebih dari 11 Detik!
Tekanan mental yang diduga dialami oleh korban menambah kompleksitas kasus ini.
Saat ini, jenazah korban telah dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk keperluan visum dan penyelidikan lebih lanjut.
Diduga kuat, korban terjatuh dari lantai 4 gedung kampus tersebut, yang membuat banyak pihak menduga bahwa insiden ini mungkin merupakan kasus bunuh diri.
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 19.00 WIB.
Saat itu, tubuh korban ditemukan sudah tidak bernyawa oleh salah seorang saksi yang kebetulan melintas di area kampus.
BACA JUGA:Terungkap! Guru Banjarnegara Tewas dalam Kondisi Terikat Tali, Polisi Duga Kasus Bunuh Diri..
Polisi dari Polsek Grogol Petamburan langsung bergerak cepat ke lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengidentifikasi jasad korban.
“Korban diduga jatuh dari lantai empat gedung kampus. Setelah melakukan olah TKP, jasad korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk dilakukan visum,” ujar salah satu petugas kepolisian.
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab pasti dari insiden ini.
Apakah jatuhnya korban murni kecelakaan atau ada faktor lain seperti bunuh diri yang melatarbelakangi peristiwa naas ini, masih menjadi tanda tanya besar.