iPhone 17 Slim Siap Hadir dengan Desain Super Ramping, Bawa Kamera Tunggal Futuristik, Kapan Rilisnya?

Senin 28 Oct 2024 - 13:00 WIB
Reporter : Deby Tri
Editor : Deby Tri

BACAKORAN.CO - Apple secara konsisten memperbaharui lini smartphone iPhone mereka setiap tahunnya. 

Untuk tahun 2025 prediksi menunjukkan bahwa Apple akan merilis seri iPhone 17.

Berdasarkan informasi dari The Verge dan beberapa sumber lainnya, mengungkapkan bahwa iPhone 17 akan hadir dengan model baru yang menggantikan iPhone Plus, yakni iPhone 17 Slim.

Meskipun nama resmi belum ditetapkan, berbagai spekulasi menyebut model ini bisa diberi nama iPhone 17 Slim atau iPhone 17 Air. 

BACA JUGA:Apple Fanboy Kecewa, iPhone 16 Dilarang Masuk Indonesia, Pemerintah Ungkap Alasannya!

BACA JUGA:Apple Resmi Rilis iPhone 16 Dibekali Chip A18 Pro, Cek Info Spesifikasi dan Harganya di Sini

Sesuai namanya, perangkat ini diharapkan mengusung desain yang lebih ramping dan elegan, dilengkapi dengan chip terbaru Apple A19.

Laporan terbaru menyebutkan bahwa iPhone 17 Slim akan tetap mempertahankan kapasitas RAM sebesar 8GB. 

Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam memanfaatkan teknologi Apple Intelligence yang ditanamkan di dalamnya.

Salah satu perubahan signifikan dari model ini adalah penggunaan satu kamera belakang, yaitu kamera 48 megapiksel. 

BACA JUGA:Gak Perlu Terbang ke Amerika, Kamu Bisa Nonton Langsung Peluncuran Apple iPhone 16, Ini Link-nya!

BACA JUGA:Wow! Huawei Watch Fit 3 Baterainya Tahan 14 Hari dengan Fitness Trackingnya Lebih Canggih dari Apple Watch

Keputusan ini menunjukkan fokus Apple pada kualitas kamera yang lebih baik dan efisiensi penggunaan ruang di perangkat.

Dengan peluncuran iPhone 17 Slim, diharapkan model ini dapat sepenuhnya menggantikan iPhone Plus, yang sebelumnya menggantikan iPhone Mini.

Desain yang lebih tipis ini diharapkan mampu menarik minat pengguna baru, yang mungkin tidak hanya menginginkan perbedaan pada ukuran layar saja.

Kategori :