Luhut juga mengingatkan agar Tom tidak menyebarkan informasi yang tidak akurat atau merugikan pemerintah.
"Sebagai mantan pejabat, Anda seharusnya lebih bijak. Banyak pencapaian yang berhasil, seperti inflasi yang terkendali di bawah 3% dan surplus ekspor selama 44 bulan," kata Luhut.
Dikatakan, stabilitas ekonomi dan hilirisasi berhasil meningkatkan pertumbuhan ekonomi.
BACA JUGA:Terkait Kasus Korupsi Timah! Kejagung Sita 5 Tanah Milik Harvey Moeis di Jakarta...
BACA JUGA:Drone Seliweran di Area Kejagung, Intai Jampidsus? Terpaksa Ditembak Jatuh, Begini Kronologisnya!
Seperti diberitakan, Tom Lembong tersangkut kasus terkait kebijakan impor gula yang ia setujui selama menjabat Mendag.
Kejagung menduga terjadi penyalahgunaan kewenangan dalam penerbitan izin impor gula mentah yang kemudian diolah menjadi gula putih, yang disebut tidak sesuai prosedur resmi.