BACAKORAN.CO – Diduga tersesat, empat siswi SMA Al Bashriyah dilaporkan hilang saat mendaki di kawasan Gunung Salak, Bogor, Jawa Barat.
Lokasi terakhir mereka diduga berada di sekitar Puncak Manik.
"Laporan mengenai hilangnya para pendaki ini diterima pada 10 November 2024 oleh Alfan (19), warga Kampung Cipari, Desa Cisaat, Cicurug," ujar Jajang Yusuf, Ketua Relawan Khatulistiwa.
Para siswi yang dilaporkan hilang ini masing-masing berusia 17 tahun, yaitu Zahra, Inaya, Widia, dan Davi.
BACA JUGA:Cafe Kopi Salacca di Gunung Salak, Tempat Ngopi dengan Pemandangan Alam yang Indah
Mereka memulai pendakian sejak Minggu pagi sekitar pukul 05.30 wib.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, komunikasi terakhir dengan mereka terjadi sekitar pukul 18.20 wib.
Sejak saat itu, tidak ada kabar lebih lanjut.
"Saat ini semua komunikasi dengan mereka terputus, dan kami sedang mengoordinasikan upaya pencarian," jelas Jajang seperti dilansir dari detikjabar.
BACA JUGA:Buntut dari Kebakaran Hutan di Gunung Tangkuban Perahu Wisatawan Dilarang Masuk Jalur Pendakian!
BACA JUGA:Gunung Dukono di Maluku Utara Erupsi, Ratusan Pendaki Panik Menjauhi Bibir Pantai...
Tim gabungan relawan dan petugas SAR kini sedang bergerak ke lokasi guna melakukan pencarian secara intensif.