Waspada! Marak BBM Oplosan. Ini Cara Membedakannya?

Minggu 09 Jul 2023 - 10:36 WIB
Reporter : yudi sumeks
Editor : yudi sumeks

BACAKORAN.CO - Semakin maraknya penjualan bahan bakar minyak (BBM) eceran dengan cara curang telah menjadi ancaman serius bagi para pemilik kendaraan. Para penjual nakal ini mencampur atau mengoplos bensin dengan berbagai zat lain untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Namun, penggunaan bensin oplosan ini sangat berbahaya bagi kendaraan kesayangan Anda. Dampak penggunaan bensin oplosan ini dapat merusak komponen-komponen di dalam mesin kendaraan. Mesin motor atau mobil Anda dapat rusak atau bahkan mengalami kerusakan serius yang dapat menyebabkan turun mesin. BACA JUGA : Lagi Sumur Minyak Ilegal Meledak di Daerah Ini, Banyak Warga Tak Kapok, Demi Cuan Rela Berkorban

Cek Warna Bensin

Oleh karena itu, para pengguna bensin eceran perlu meningkatkan kewaspadaan mereka. Jangan sampai kendaraan kesayangan Anda menjadi korban kerusakan akibat bensin oplosan. Untuk membantu Anda membedakan bensin oplosan dan bensin asli, berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan:
  1. Tes Bensin Menggunakan Jari Tangan Meskipun terdengar sederhana, ini adalah cara yang cukup efektif. Bensin adalah zat yang mudah menguap atau mengering. Celupkan jari Anda ke dalam bensin, jika bensin langsung menguap atau kering dalam beberapa detik, maka kemungkinan besar bensin tersebut asli. Namun, jika bensin tetap basah atau tidak ada perubahan, maka kemungkinan besar itu adalah bensin oplosan.
  2. Cek Warna Bensin Metode ini sedikit lebih sulit, tetapi sangat efektif. Bensin resmi yang dijual di SPBU memiliki warna khas. Misalnya, Premium berwarna kuning cerah, Pertalite hijau, Pertamax biru, dan Pertamax Turbo merah. Jika Anda menemukan bensin yang dijual dengan warna selain yang disebutkan di atas, maka dapat dipastikan bensin tersebut palsu.
  3. Periksa Endapan di Dasar Botol Bensin asli tidak mengandung endapan atau kontaminasi dari zat lain. Jika Anda melihat adanya endapan di dasar botol atau wadah bensin, itu menandakan bahwa bensin tersebut sudah dioplos dengan bahan lain. Selalu periksa adanya endapan sebelum membeli bensin.
  4. Menggunakan Koran Cara ini mungkin terdengar tidak biasa, namun cukup efektif. Tumpahkan bensin yang Anda curigai di atas kertas koran. Jika tinta di koran luntur, itu menandakan bahwa bensin tersebut telah di campur dengan minyak tanah atau air. Tinta pada koran tidak akan tahan jika terkena minyak tanah atau air.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, di harapkan Anda dapat membedakan bensin asli dengan bensin oplosan. Pastikan Anda selalu berhati-hati saat membeli bensin untuk kendaraan kesayangan Anda. Untuk menghindari bensin oplosan, di sarankan untuk mengisi bahan bakar di SPBU resmi yang terpercaya. Keselamatan dan kesehatan mesin kendaraan Anda harus menjadi prioritas utama.
Tags :
Kategori :

Terkait