Sembunyikan 4 Hal Ini, Jangan Beri Tahu Orang Lain, Ini Penjelasan Habib Ali Zaenal Abidin Al Hamid

Habib Ali Zaenal Abidin--

Sembunyikan 4 Hal Ini, Jangan Beri Tahu Orang Lain, Ini Penjelasan Habib Ali Zaenal Abidin Al Hamid

Doni

Hendra Agustian


bacakoran.co - habib ali zaenal abidin al hamid mengatakan bahwa ada beberapa hal yang dianjurkan untuk kita simpan dan tidak usah kita beritahukan kepada orang lain.

 

jangan sampai hal tersebut terucap maupun terungkap dari dalam perbuatan.

1. al faqru atau kefakiran

 

dia mengatakan, al habib ali bin hasan mencontohkan apa yang patut kita simpan.

 

diantara hal yang di anjurkan untuk kita sembunyikan yaitu alfaqru atau  sifat fakir.

 

“kalau kita susah jangan tunjukan pada  orang,   kalau kita miskin jangan tampakkan kemiskinan di hadapan orang,”jelas  habib ali zaenal abidin al hamid dalam dakwahnya.

 

“karena orang yang menjaga air mukanya agar tidak di lihat susah oleh orang adalah orang yang menjaga kehormatannya untuk  tidak bergantung pada orang dan meminta-minta pada orang.

dengan dia bergantung kepada allah dan meminta kepada allah  ini golongan yang namanya afiif

 

 

 

dalam alquranul karim allah subhanahu wa ta'ala menguji mereka golongan orang-orang yang tidak mampu berjihad karena miskin.

 

mereka orang-orang yang terhalang untuk jihad di jalan allah karena miskin.  

 

mereka bukan tak mau perang tapi karena susah. senjata tak ada,  bekal makanan untuk di bawa dalam berjihad tak ada.

 

orang sangka dia ini orang kaya orang berkecukupan,  apa sebabnya, karena dia tak meminta-minta .  

 

tak di nampakkannya susah,  padahal dia susah.”apa buktinya, dia tak boleh jihad karena tak ada sejata,  tak ada apa apa, tapi orang tak tahu.

2. al ‘adawah atau permusuhan

 

yang perlu disembunyikan juga adalah al ‘addawah atau permusuhan.

 

jangan sekali-kali kita tunjuk permusuhan kita dengan orang lain. “kita tak cocok dengan orang itu, kita tak suka dengan si fulan tuh, jangan kasih  tahu pada orang,”ujarnya.

 

 apa sebabnya ? karena permusuhan itu bisa jadi akan berubah menjadi sahabat kepada orang itu.

 

dalam alquran allah swt menceritakan tentang golongan orang-orang yang dia bermusuh,

 

“boleh saja allah menjadikan kamu dengan orang yang kamu bermusuh dengan kamu bertukar menjaadi kasih sayang dan allah maha berkuasa,”urainya.

 

hal ini banyak terjadi di kalangan para sahabat nabi yang dulunya saling berperang tapi akhirnya saling berkawan. “masa mereka kufur berperang, masuk islam berkawan,”ujarnya.

 

3. at toah atau ketaatan

 

yang patut kita sembunyikan juga berbuat ketaatan supaya tidak ria

 

 

 

4. safar illa darurah atau safar kecuali darurat

 

bila bermusafir jangan beritahu orang lain kecuali kalau darurat.

 

“kenapa safar tak boleh di beritahukan? kalau kita beritahu, pencuri akan tahu rumah kita osong tuh. kecuali kalau darurat,”katanya

 

pemberitahuan harus disampaikan kalau seseorang itu merupakan karyawan sebuah perusahaan, guru sekolah atau lainnya.

 

“atau bila ingin bepergian memberitahukan kepada jiran atau tetangga supaya tetangga bisa menjaga rumahnya kalau dia bermusafir,”ucapnya.

 

Tag
Share