PENTING! Jaga Kesehatan Kulit-mu Saat Traveling Tips Skincare yang Harus Kamu Ketahui
Produk Skincare yang Wajib Dibawa Saat Traveling--soco
BACAKORAN.CO - Ketika kamu sedang travelling perubahan cuaca dan lingkungan bisa membuat kulitmu bereaksi.
Untuk tetap tampil segar dan menjaga penampilan terbaikmu, skincare dan makeup harus selalu menjadi sahabat setiamu di perjalanan.
Tentu, penampilan yang luar biasa akan membuat momen liburanmu semakin istimewa, bukan?
Jadi, mari kita lihat beberapa tips tentang skincare apa saja yang harus selalu kamu bawa ketika bepergian!
BACA JUGA:Rahasia Kulit Mulus Bebas Jerawat Produk Skincare Korea yang Wajib Kamu Coba!
1. Kenali Tempat Tujuanmu Terlebih Dahulu
Sebelum berangkat, pastikan kamu tahu segala sesuatu tentang tempat tujuanmu.
Cuaca dan kondisi lingkungan bisa memengaruhi kulitmu.
Jadi, bawa produk yang sesuai dengan situasi. Cuacanya dingin?
Pastikan kamu membawa pelembap yang cocok untuk kulit keringmu.
Apakah cuacanya panas? Jangan lupa membawa kertas minyak, obat jerawat, dan toner.
2. Produk Skincare Wajib
Sunscreen adalah salah satu produk skincare yang wajib kamu bawa.
Mengapa? Karena perlindungan dari sinar matahari sangat penting, bahkan dalam cuaca yang tidak panas.
Sunscreen tidak hanya melindungi kulitmu dari sinar matahari, tetapi juga mencegah penuaan dini.