Hari Ini Jam 10 Pagi, Megawati Umumkan Cawapres Ganjar, Beredar Nama Inisial M
Poster pasangan Ganjar - Mahfud beredar di lini masa--
Hari Ini Jam 10 Pagi, Megawati Umumkan Cawapres Ganjar, Beredar Nama Inisial M
BACAKORAN.CO - Rabu 18 Oktober 2023 Jam 10 pagi, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri akan mengumumkan nama Calon Wakil Presiden pendamping Ganjar Pranowo yang akan diusung maju pada helatan Pilpres 2024 mendatang.
Ya, nama Cawapres ini sangat ditunggu tunggu oleh masyarakat Indonesia, setelah drama hiruk pikuk putusan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang batasan umur ditolak menjadi syarat maju Cawapres tetapi mengabulkan gugatan lainnya tentang kualifikasi menjadi Cawapres yakni pernah menjabat kepala daerah.
Nama presiden Jokowi dan putra sulungnya Gibran langsung terseret pada hasil putusan MK tersebut karena dianggap memberikan "karpet merah" untuk maju sebagai Cawapres.
Maklum saja, nama Gibran yang saat ini menjabat Walikota Solo digadang gadang akan maju menjadi Cawapres Prabowo Subianto yang diusung Gerindra dan koalisi Indonesia Maju (KIM).
BACA JUGA:NU dan Muhammadiyah Satu Barisan Dukung Pemilu Damai di Kota Ini
Peta persaingan politik khususnya Pilpres 2024 memang sangat menarik.
Maklum saja, baru koalisi perubahan yang telah resmi mengusung nama Capres dan Cawapres yakni Anies Baswedan dan Muhaimin Iskkandar .
Pasangan dari koalisi perubahan dari Partai Nasdem, PKS dan PKB ini juga telah membuat relsease akan mendaftarkan kandidat Capres dan Cawapresnya pada Kamis 19 Oktober ini di kantor KPU.
Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto menuturkan, sosok pendamping Ganjar untuk Pilpres 2024 itu akan diumumkan langsung oleh Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
Disinggung mengenai sosok pendamping Ganjar, Hasto belum mau membocorkannya.
BACA JUGA:Mabes Polri Terjunkan 2.130 Personel Amankan Tahapan Pemilu selama 222 Hari
Dia memastikan, cawapres Ganjar akan dipilih untuk kemajuan Indonesia Raya.
"Inisialnya Indonesia Raya. Jadi untuk Indonesia Raya, untuk rakyat Indonesia, untuk kemajuan bersama," demikian Hasto.