bacakoran.co

Waktu Ditangkap Gak Bawa STNK, 15 Menit Kemudian STNK Diantar Teman, Tilang! Pak Polantas Malah Viral

TILANG : Pengendara motor yang menunjukkan STNK yang diantar temannya setelah di periksa anggota Satlantas tetap ditilang--

Waktu Ditangkap Gak Bawa STNK, 15 Menit Kemudian STNK Diantar Teman, Tilang! Pak Polantas Malah Viral

Dian Cahyani

Doni Bae


bacakoran.co – tindakan tegas anggota satuan  lalulintas sumatera selatan memberikan surat tilang kepada pengendara motor yang diduga melanggar malah menuai protes.

 

bahkan pemotor yang diduga tak terima di tilang,  mengunggah rekaman vidio saat ia di tilang anggota satlantas di pos 90, pasar tradisional moderen prabumulih.

 

vidio itupun viral dan mendapat banyak komentar pro dan kontra.

 

dalam video yang diunggah akun tiktok @aditya7719 itu, memperdengarkan suara seorang pemuda yang berdialog dengan anggota polisi lalulintas yang menilangnya.

 

diduga suara itu adalah seorang pria yang baru saja di tindak polisi.

 

vidio berdurasi pendek itu dilengkapi keterangan yang menuliskan "ditilang gak punya surat-surat kendaraan x, ditilang karena bisa nunjukin sim dan stnk ".

 

vidio itu memperlihatkan detik-detik polisi satuan lalulintas di pos 90 menuliskan surat tilang.

 

si pemilik kendaraan yang hanya terdengar suaranya mempertanyakan mengapa dia di tilang padahal sudah menunjukkan sim dan stnk.

 

"ado stnk, ado sim pak, ini lengkap galo, stnk tadi di kawan aku pak. ini lengkap pak, cubo baco bae," ungkap pria di dalam video tersebut.

 

sementara anggota polisi lalulintas itupun tetap santun mengatakan bahwa pengendaraan itu tak membawa kelengkapan.

 

 "kamu waktu dihentikan, tidak ada stnk. sekarang stnk baru diambilkan, ajak sini temanmu," kata petugas itu dengan tetap menuliskan surat tilang di kertas biru.

 

kapolres prabumulih akbp witdiardi sik mh yang dikonfiirmasi melalui kasat lantas akp muthemainah sh mh tak menapik, petugas yang viral tersebut memang benar anggotanya yang sedang menjalankan tugas menghentikan pengendara motor.

 

"saat itu pemuda itu dihentikan tidak ada stnk tapi hanya ada sim,”jelasnya.

 

“lalu dilakukan penilangan dan karena susah nulis berdiri anggota kita ke pos, lalu setelah 15 menit pemuda itu datang membawa stnk," katanya.

 

kasatlantas mengatakan pemuda itu diduga menunggu temannya mengantar stnk dan rentang waktu cukup lama yakni 15 menit baru ke pos.

 

padahal jarak pos hanya 10 meter dari jalan dan saat berkendara seorang diri. "namun kami saat ini akan klarifikasi ke anggota dan ke pengendara sehingga diketahui kronologis sebenarnya agar masalah ini selesai," tukasnya. (chy)

 

Tag
Share