Dua Artis Cantik Ini Siap "Goyang" Dunia dari Surabaya, Ini Misi Mereka di Opening Ceremony

Wika Salim bersama Ketua LOC Piala Dunia U-17 2023 Erick Thohir.-pssi-

 

BACAKORAN.CO - Surabaya siap "bergoyang". Kota Pahlawan itu akan menajdi tempat pembukaan Piala Dunia U-17 2023 besok malam (10/11).

Tempat pembukaan Piala Dunia U-17 2023 mengambil tempat di Stadion Gelora Bung Tomo. Acara pembukaan akan berlangsung pukul 19.00 WIB atau beberapa menit jelang kick off Indonesia U-17 versus Ekuador U-17. 

Dua artis cantik siap memimpin Surabaya "bergoyang" dalam acara opening ceremony besok malam. Mereka adalah Wika Salim dan Aurelie Moeremans. 

Wika merupakan artis cantik juga penyanyi. Sementara Aurelie merupakan artis serbabisa blasteran Indonesia-Belgia.

Aurelie bakal mendendangkan lagu secara medley No Comment-Rungkad diiringi 20 dancer. Sedangkan Wika bagian membakar semangat suporter Tim Merah-Putih menyanyikan lagu Bersama Garuda (We Are Together) yang menjadi lagu tema Timnas Indonesia berkolaborasi dengan 20 dancer.

BACA JUGA:Pastikan Sehat sebelum Tampil di Piala Dunia U-17, Semua Pemain Harus jalani Tes Ini

"Semoga lewat lagu yang saya nyanyikan Timnas Indonesia U-17 bisa kian bersemangat saat bertanding di Piala Dunia U-17 2023," tegas Wika.

Aurelie juga tak kalah girang. Dia ingin menularkan semangatnya di aksi panggung nanti untuk para pemain Timnas Indonesia U-17 yang akan berjuang mulai besok malam.


Aurelie Moeremans siap bakar semangat pemain di opening ceremony nanti. -pssi-

"Untuk Timnas Indonesia U17 yang akan bertanding, saya ingin mengirimkan pesan semangat dan harapan. Bermainlah dengan penuh semangat, percaya pada kemampuan diri, dan pertahankan tekad untuk meraih prestasi. Ini adalah kesempatan besar untuk membuktikan potensi sepak bola Indonesia kepada dunia," tukas Aurelie.

Untuk kemasan acara, LOC Piala Duynia U-17 telah menyerahkannya kepada Wishnutama Kusubandio.

Ini bukan garapan baru bagi Wishnutama. Pria yang juga pernah menjabat sebagai Menparekraf ini juga ada dibalik layar acara pembukaan Asian Summit 2023 dan G20 Bali dan Asian Games 2018.

"Persiapan acara pembukaan Piala Dunia U-17 sudah tuntas. Ide kreatif, disain panggung, performer, artis, dan personel yang terlibat di dalamnya," jelas Wishnutama. 

Dua Artis Cantik Ini Siap "Goyang" Dunia dari Surabaya, Ini Misi Mereka di Opening Ceremony

Kumaidi

Kumaidi


 

bacakoran.co - surabaya siap "bergoyang". kota pahlawan itu akan menajdi tempat pembukaan piala dunia u-17 2023 besok malam (10/11).

tempat pembukaan piala dunia u-17 2023 mengambil tempat di stadion gelora bung tomo. acara pembukaan akan berlangsung pukul 19.00 wib atau beberapa menit jelang kick off indonesia u-17 versus ekuador u-17. 

dua artis cantik siap memimpin surabaya "bergoyang" dalam acara opening ceremony besok malam. mereka adalah wika salim dan aurelie moeremans. 

wika merupakan artis cantik juga penyanyi. sementara aurelie merupakan artis serbabisa blasteran indonesia-belgia.

aurelie bakal mendendangkan lagu secara medley no comment-rungkad diiringi 20 dancer. sedangkan wika bagian membakar semangat suporter tim merah-putih menyanyikan lagu bersama garuda (we are together) yang menjadi lagu tema timnas indonesia berkolaborasi dengan 20 dancer.

"semoga lewat lagu yang saya nyanyikan timnas indonesia u-17 bisa kian bersemangat saat bertanding di piala dunia u-17 2023," tegas wika.

aurelie juga tak kalah girang. dia ingin menularkan semangatnya di aksi panggung nanti untuk para pemain timnas indonesia u-17 yang akan berjuang mulai besok malam.


aurelie moeremans siap bakar semangat pemain di opening ceremony nanti. -pssi-

"untuk timnas indonesia u17 yang akan bertanding, saya ingin mengirimkan pesan semangat dan harapan. bermainlah dengan penuh semangat, percaya pada kemampuan diri, dan pertahankan tekad untuk meraih prestasi. ini adalah kesempatan besar untuk membuktikan potensi sepak bola indonesia kepada dunia," tukas aurelie.

untuk kemasan acara, loc piala duynia u-17 telah menyerahkannya kepada wishnutama kusubandio.

ini bukan garapan baru bagi wishnutama. pria yang juga pernah menjabat sebagai menparekraf ini juga ada dibalik layar acara pembukaan asian summit 2023 dan g20 bali dan asian games 2018.

"persiapan acara pembukaan piala dunia u-17 sudah tuntas. ide kreatif, disain panggung, performer, artis, dan personel yang terlibat di dalamnya," jelas wishnutama. 

"saya banyak berdiskusi berkaitan dengan ide kreatif, tidak hanya dengan pak erick, tapi juga presiden jokowi. saat berada di ikn bahkan beliau sempat meluangkan waktu untuk menyampaikan pemikiran dan ide kreatif berkaitan dengan pembukaan," tambahnya.

apalagi, harapan ketua loc piala dunia u-17 2023 erick thohir tinggi. dia ingin acara seremoni pembukaan piala dunia u-17 2023 akan menjadi acara yang tak terlupakan. 

"menyiapkan acara pembukaan delapan sampai 10 menit merupakan tantangan. beda halnya dengan asian summit atau g20 waktunya agak longgar. dengan kapasitas dan pengalaman yang dimiliki, saya percaya wisnutama dan timnya bisa menyajikan pembukaan yang membanggakan," tukas mantan presiden inter milan itu.

"kita buktikan bisa menjadi tuan rumah yang baik. tak hanya dari sisi penyelenggaraan, kita berharap timnas indonesia u-17 bisa berprestasi di ajang ini. pembukaan merupakan sesuatu yang spesial, menjadi gerbang pintu masuk ke turnamen. kita berharap pelaksanaannya bisa lancar dan sukses," lanjutnya. (*)

Tag
Share