bacakoran.co

Kontrak Radja Rp5 M Setengah Musim, Ini Permintaan Bhayangkara FC pada Eks Timnas Belgia Itu

Radja Nainggolan-pssi-

BACAKORAN.CO - Radja Nainggolan sudah resmi menjadi milik Bhayangkara FC. Gabungnya eks pilar AS Roma itu diumumkan oleh klub Bhayangkara FC senin malam (4/12) di Jakarta.

Bhayangkara FC membuatkan acara khusus untuk mengumumkan rekrutan terakhirnya itu untuk mengarungi Liga 1 2023/2024. Acara itu khusus untuk mempertemukan Radja dengan media. 

"Terkait kenapa kami mengontrak Radja Nainggolan, ini karena erat dengan kebanggaan kami terhadap Radja yang merupakan bagian dari orang-orang keturunan Indonesia," ungkap Sumardji, Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara Presisisi Indonesia FC. 

"Saya merupakan orang yang senang dengan pemain-pemain yang punya darah bangsa kita. Walau dengan angka yang cukup fantastis bagi kami, itu bagian dari kebanggaan kami," lanjutnya.

Ada misi besar dibalik perekrutan eks Timnas Belgia ini. Bhayangkara FC butuh suntikan tenaga segar untuk melepaskan diri dari jeratan zona degradasi. 

BACA JUGA:Ngeri! Witan-Putu Gede Bantu Bhayangkara FC Keluar Zona Degradasi Liga 1, Begini Doa Putu untuk Persib

Saat ini, Bhayangkara FC berada di posisi juru kunci klasemen sementara Liga 1 2023/2024. Mereka sudah habiskan 21 pertandingan tapi masih koleksi 11 poin dengan rincian sekali menang, 8 kali imbang, dan 12 kali kalah. 

"Atas dasar kondisi di zona merah itu, Radja berjanji ingin membantu agar Bhayangkara FC bisa lepas dari situasi sulit ini. Ditambah kami juga membutuhkan pemain di posisi gelandang," tukas Sumardji. 

Sumardji mengatakan bahwa Radja dikontrak hingga akhir musim Liga 1 2023/2024 dengan opsi perpanjangan. Nilai kontrak Radja sekitar Rp5 miliar. 


COO Bhayangkara FC Sumardji.-bhayangkara fc-

Sementara itu, Radja juga menyatakan kegembiraannya dapat turut berjuang di Bhayangkara FC. Dia bertekad untuk dapat membawa klub tersebut selamat dari ancaman degradasi.

BACA JUGA:Enggan Terdegradasi, Bhayangkara FC Bakal Lakukan Ini di Putaran Kedua Liga 1 2023/2024

“Saya senang dapat kembali berada di sini, di Indonesia. Saya berada di tim yang berada dasar klasemen liga. Saya percaya pada proyek besar di sini. Saya percaya semuanya dapat membaik, Maka mari bekerja bersama agar dapat tetap berada di divisi teratas,” ujar Radja yang berdarah Batak itu.

Radja Nainggolan langsung dibawa Bhayangkara FC untuk menjalani laga tandang melawan PSM Makassar. Dia menggunakan nomor jersey 10.

Kontrak Radja Rp5 M Setengah Musim, Ini Permintaan Bhayangkara FC pada Eks Timnas Belgia Itu

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - radja nainggolan sudah resmi menjadi milik bhayangkara fc. gabungnya eks pilar as roma itu diumumkan oleh klub bhayangkara fc senin malam (4/12) di jakarta.

bhayangkara fc membuatkan acara khusus untuk mengumumkan rekrutan terakhirnya itu untuk mengarungi liga 1 2023/2024. acara itu khusus untuk mempertemukan radja dengan media. 

"terkait kenapa kami mengontrak radja nainggolan, ini karena erat dengan kebanggaan kami terhadap radja yang merupakan bagian dari orang-orang keturunan indonesia," ungkap sumardji, chief operating officer (coo) bhayangkara presisisi indonesia fc. 

"saya merupakan orang yang senang dengan pemain-pemain yang punya darah bangsa kita. walau dengan angka yang cukup fantastis bagi kami, itu bagian dari kebanggaan kami," lanjutnya.

ada misi besar dibalik perekrutan eks timnas belgia ini. bhayangkara fc butuh suntikan tenaga segar untuk melepaskan diri dari jeratan zona degradasi. 

saat ini, bhayangkara fc berada di posisi juru kunci klasemen sementara liga 1 2023/2024. mereka sudah habiskan 21 pertandingan tapi masih koleksi 11 poin dengan rincian sekali menang, 8 kali imbang, dan 12 kali kalah. 

"atas dasar kondisi di zona merah itu, radja berjanji ingin membantu agar bhayangkara fc bisa lepas dari situasi sulit ini. ditambah kami juga membutuhkan pemain di posisi gelandang," tukas sumardji. 

sumardji mengatakan bahwa radja dikontrak hingga akhir musim liga 1 2023/2024 dengan opsi perpanjangan. nilai kontrak radja sekitar rp5 miliar. 


coo bhayangkara fc sumardji.-bhayangkara fc-

sementara itu, radja juga menyatakan kegembiraannya dapat turut berjuang di bhayangkara fc. dia bertekad untuk dapat membawa klub tersebut selamat dari ancaman degradasi.

“saya senang dapat kembali berada di sini, di indonesia. saya berada di tim yang berada dasar klasemen liga. saya percaya pada proyek besar di sini. saya percaya semuanya dapat membaik, maka mari bekerja bersama agar dapat tetap berada di divisi teratas,” ujar radja yang berdarah batak itu.

radja nainggolan langsung dibawa bhayangkara fc untuk menjalani laga tandang melawan psm makassar. dia menggunakan nomor jersey 10.

rencananya, radja akan gabung latihan bhayangkara fc sore ini. pertandingan away melawan psm makassar pada 8 desember nanti bsia menajdi debutnya merasakan liga 1 bersama bhayangkara fc.

radja ini bagian dari skenario bhayangkara lolos jeratan degradasi. sebelumnya, bhayangkara fc mendatangkan i putu gede dari persib bandung. kemudian meminjam witan sulaiman dari persija jakarta. total ada 12 pemain didatangkan bhayangkara fc di bursa transfer putaran kedua ini. (*)

Tag
Share