Natal Berdarah, Selain Kherson, Pasukan Rusia Luncurkan 15 Serangan Drone Buatan Iran di Wilayah Ukraina
SEDIH : Seorang Ibu berdiri di dekat peti mati Mykhailo Hibchuk, seorang tentara Ukraina yang tewas dalam pertempuran dengan militer Rusia, di rumahnya di desa Kuty, Ukraina, Minggu, 24 Desember 2023.(Foto : Screenshoot AP Photo Evgeniy Maloletka)--
BACAKORAN.CO -- Kherson ternyata bukan Satu-satunya wilayah Ukraina yang diserang Pasukan Rusia menjelang perayaan natal pada hari Minggu 24 Desember 2023.
Dari laporan angkatan udara Ukraina yang dikutip dari AFP, pasukan Rusia meluncurkan 15 serangan drone semalaman.
14 drone Shahed buatan Iran hancur di wilayah Mykolaiv, Kirovohrad, Zaporizhzhya, Dnipropetrovsk, dan Khmelnytskyi,
Sementara itu dua orang terluka selama serangan artileri Rusia di 20 kota dan desa di wilayah Kharkiv di utara Ukraina.
BACA JUGA:Perayaan Natal, Rusia Serang Kherson, Presiden Ukraina: Teroris Brutal
BACA JUGA:Di Sekolah Rusia, Siswa Menembak Mati Teman Sekelas sebelum Akhirnya Bunuh Diri
Diketahui Perayaan Natal berdarah di Kherson, Ukraina, ketika pasukan Rusia menembaki permukiman dan fasilitas medis.
Serangan itu mengakibatkan 4 orang tewas dan 9 lainnya luka-luka, termasuk seorang anak.
Dilaporkan oleh AFP pada Senin 25 Desember 2023, serangan berlangsung dari Sabtu 23 Desember hingga Minggu pagi 24 Desember 2023.
Sedikitya 71 peluru ditembakkan pasukan Rusia ke pusat kota Kherson.
BACA JUGA:Nepal Tangkap Penyelundup Manusia yang Memasok Tentara Rusia di Ukraina
BACA JUGA:Heboh! Ribuan Burung Pemangsa Rusia Serbu Karawang, Ini Pertanda Apa?
Gubernur Kherson, Oleksandr Prokudin, menyatakan bahwa serangan itu terfokus pada fasilitas infrastruktur penting.
Korban tewas termasuk seorang pria berusia 87 tahun dan istrinya yang berusia 81 tahun, yang meninggal setelah rumah mereka terkena serangan artileri.
Seorang anak laki-laki juga ditemukan tewas di bawah reruntuhan, sedangkan sembilan orang lainnya mengalami luka-luka.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, mengutuk keras serangan tersebut.
BACA JUGA:Poco M6 Debut dengan Dimensity 6100+ dan RAM 8GB, Menawarkan Performa Luar Biasa Tanpa Batas!
"Penembakan teroris brutal yang dengan sengaja menargetkan infrastruktur sipil yang menopang kehidupan dan jalan-jalan biasa." Kata Zelensky.
Dirinya memgucapkan belasungkawa kepada keluarga korban dan menegaskan komitmen untuk memulihkan pasokan listrik dan panas di Kherson.
Pada saat yang sama, Zelensky menekankan perlunya tanggapan internasional terhadap agresi Rusia.
Menyerukan dukungan global untuk menanggapi tindakan yang merugikan dan merenggut nyawa warga sipil di Kherson.
BACA JUGA:Ruang Mesin Berlumpur dan Berkerak Jangan Panik, Ini Cara Penanganannya!
BACA JUGA:Wow, 2000 Anak Ikuti Program Khitan Massal, Tersebar di 11 Provinsi di Indonesia, Ini Inisiatornya
Sementara tim penyelamat bekerja tanpa henti untuk memulihkan pasokan listrik dan panas.
Situasi di Kherson menciptakan bayang-bayang keprihatinan internasional terhadap eskalasi konflik dan dampak tragisnya terhadap masyarakat sipil yang tidak bersalah.