Wow ! Tak Lama Lagi Seksi 3 Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino Selesai, Hari Libur Pj Bupati Tinjau Lapangan

TINJAU : Pj BUpati Musi Banyuasin Apriadi Mahmud optimis Jalan Tol Seksi 3 Bayung Lencir - Tempino selesai tepat pada waktunya. Hal itu diungkapkannya ketika meninjau proyek tersebut Senin 1 Januari 2024 (foto ist/Tommi Kurniawan/sumateraekspre.id)--

BACAKORAN.CO -- Wow! Ini  kabar gembira bagi warga Kabupaten Musi Banyuasin (MUba) Sumatera Selatan. Tak lama lagi proyek pembangunan Jalan Tol  Trans Sumatera Seksi 3 Bayung Lencir-Tempino selesai.

Dari total sepajang 34 km, progres konstruksi Seksi 3 Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino saat ini telah mencapai 29,12 km. Artinya hanya beberapa kilometer lagi, jalan tol tersebut selesai dan tersambung dengan Seksi 2 dan 1.

Hal itu di jelaskan Penjabat (Pj)  Bupati Kabupaten Musi Bayuasin (Muba) Apriyadi Mahmud setelah mendapat pejelasan pihak pelaksana proyek saat meninjau lapangan proyek jalan tol Banyung Lencir - Tempino tersebut, Senin 1 Januari 2024.

"Saat ini tengah dilakukan pembangunan Seksi 3 Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino sepanjang 34 km. Untuk progres konstruksi Seksi 3 Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino saat ini telah mencapai 29,12 km," urainya.

BACA JUGA:Musim Hujan, Hati-hati Melintas di Jalan Tol, Bisa Bikin Rencana Liburanmu Gagal Total

BACA JUGA:Hore! Mudik Auto Hemat dan Cepat, Gratis Melintas di 5 Jalan Tol saat Libur Nataru

 Pj Bupati Apriyadi Mahmud turun ke lapangan meninjau progres Proyek Strategis Nasional (PSN) itu untuk mengetahui dan memastikan jika proyek itu berjalan sesuai rencana dan tepat waktu.

"Kalau melihat progres ini, kita yakin dan optimis tahun 2024 ini pembangunan Jalan Tol selesai tepat waktu," ungkap Apriyadi Mahmud.

Dia menjelaskan,  jika kelak  jalan tol tersebut telah operasional,  selain memperlancar akses lalu lintas, sebagian wilayah Muba yang dilalui Jalan Tol juga akan mendapatkan dampak positif berupa peningkatan ekonomi bagi warga.

Sebelumnya, Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR merilis progres konstruksi Seksi 3 Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino.

BACA JUGA:KECEWA! Jalan Tol Palembang-Bengkulu Tak Menyambung, Akibat Batalnya Ruas Muara Enim

BACA JUGA:Jalur Maut! Jarak Tempuh Cepat, Kecepatan Sangat Tinggi. Yuk Kenali Jalan Tol?

Pembangunan jalan tol ini di lakukan bertahap menjadi 4 seksi. Tahap pertama yaitu, Seksi Betung-Tungkal Jaya, kemudian Tungkal Jaya-Bayung Lencir, seanjutnya Bayung Lencir-Tempino, dan terakhir Tempino-Simpang Ness.

Disebutkan, pembangunan Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino merupakan upaya besar pemerintah untuk meningkatkan konektivitas khususnya di Pulau Sumatera.

"Sehingga dapat memangkas waktu perjalanan yang semula 4 hingga 5 jam menjadi 1,5 jam saja sehingga dapat menghemat waktu perjalanan hingga 50%," tulis BPJT dalam siaran persnya.

Menurut BPJT, proyek jalan tol ini adalah salah satu Proyek Strategis Nasional yang telah mendapat dukungan masyarakat, pemerintah pusat, maupun pemerintah daerah.

BACA JUGA:Malam Pergantian Tahun, Jembatan Ambruk Ratusan Rumah Terendam Banjir, Begini Nasib Warganya

BACA JUGA:Liburan Makin Oke Ditemani Acara Pilihan RCTI, Mulai dari G.I Joe Hingga X-factor, Catat Jadwalnya Sekarang!

"Sehingga diharapkan selesai tepat waktu sesuai dengan target penyelesaiannya dan dapat segera dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," urai pihak  BPJT.

Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi dibangun dengan 2 skema pembiayaan konstruksi, yakni melalui Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) sepanjang 136,3 km dan dukungan konstruksi Pemerintah sepanjang 34 km.

Wow ! Tak Lama Lagi Seksi 3 Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino Selesai, Hari Libur Pj Bupati Tinjau Lapangan

Tommy Kurniawan

Doni Bae


bacakoran.co -- wow! ini  kabar gembira bagi warga (muba) sumatera selatan. tak lama lagi proyek pembangunan   trans sumatera seksi 3 selesai.

dari total sepajang 34 km, progres konstruksi seksi 3 jalan tol bayung lencir-tempino saat ini telah mencapai 29,12 km. artinya hanya beberapa kilometer lagi, jalan tol tersebut selesai dan tersambung dengan seksi 2 dan 1.

hal itu di jelaskan penjabat (pj)  bupati kabupaten musi bayuasin (muba) apriyadi mahmud setelah mendapat pejelasan pihak pelaksana proyek saat meninjau lapangan proyek jalan tol banyung lencir - tempino tersebut, senin 1 januari 2024.

"saat ini tengah dilakukan pembangunan seksi 3 jalan tol bayung lencir-tempino sepanjang 34 km. untuk progres konstruksi seksi 3 jalan tol bayung lencir-tempino saat ini telah mencapai 29,12 km," urainya.



 pj bupati apriyadi mahmud turun ke lapangan meninjau progres proyek strategis nasional (psn) itu untuk mengetahui dan memastikan jika proyek itu berjalan sesuai rencana dan tepat waktu.

"kalau melihat progres ini, kita yakin dan optimis tahun 2024 ini pembangunan jalan tol selesai tepat waktu," ungkap apriyadi mahmud.

dia menjelaskan,  jika kelak  jalan tol tersebut telah operasional,  selain memperlancar akses lalu lintas, sebagian wilayah muba yang dilalui jalan tol juga akan mendapatkan dampak positif berupa peningkatan ekonomi bagi warga.

sebelumnya, badan pengatur jalan tol (bpjt) kementerian pupr merilis progres konstruksi seksi 3 jalan tol bayung lencir-tempino.



pembangunan jalan tol ini di lakukan bertahap menjadi 4 seksi. tahap pertama yaitu, seksi betung-tungkal jaya, kemudian tungkal jaya-bayung lencir, seanjutnya bayung lencir-tempino, dan terakhir tempino-simpang ness.

disebutkan, pembangunan jalan tol bayung lencir-tempino merupakan upaya besar pemerintah untuk meningkatkan konektivitas khususnya di pulau sumatera.

"sehingga dapat memangkas waktu perjalanan yang semula 4 hingga 5 jam menjadi 1,5 jam saja sehingga dapat menghemat waktu perjalanan hingga 50%," tulis bpjt dalam siaran persnya.

menurut bpjt, proyek jalan tol ini adalah salah satu proyek strategis nasional yang telah mendapat dukungan masyarakat, pemerintah pusat, maupun pemerintah daerah.

"sehingga diharapkan selesai tepat waktu sesuai dengan target penyelesaiannya dan dapat segera dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," urai pihak  bpjt.

jalan tol betung-tempino-jambi dibangun dengan 2 skema pembiayaan konstruksi, yakni melalui kerjasama pemerintah dan badan usaha (kpbu) sepanjang 136,3 km dan dukungan konstruksi pemerintah sepanjang 34 km.

Tag
Share