bacakoran.co

PSS vs Persikabo 1973 Duel Krusial, Apa Pesan Risto Vidakovic ke Anak Asuhnya? Ini Katanya

Pelatih PSS Risto Vidakovic.-pss-

BACAKORAN.CO - PSS Sleman fokus pada pertandingan lanjutan Liga 1 2023/2024. Minggu nanti (4/2), mereka akan menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Sultan Agung, bantul. 

Pelatih PSS Risto Vidakovic menilai, pertandingan ini krusial untuk tim. Sebab, hasilnya sangat berpengaruh pada posisi mereka di papan klasemen.

Saat ini, PSS berada di peringkat ke-14 dengan 26 poin. Poin ini hanya berjarak lima angka dari penghuni zona degradasi.

Jika mereka sampai gagal mengais poin penuh saat menjamu Persikabo 1973, bukan tidak mungkin posisi akan melorot di kemudian hari. Ini karena Persikabo juga sedang butuh poin untuk keluar dari kubangan zona degaradsi.

BACA JUGA:Pelatih PSS Santai Bomber Impornya Masih Puasa Gol, Kok Bisa? Begini Alasannya

Persikabo 1973 saat ini ada di posisi ke-15 dengan 16 poin. Jika Persikabo mampu produksi poin maksimal, maka itu akan menjadi modal penting untuk naik peringkat. 


Pemain PSS Sleman harus fokus hadapi Persikabo 1973 -pss-

"Pertandingan menghadapi Persikabo 1973 adalah sangat penting dan krusial bagi kami. Saya berharap kami menghadapi ini dengan tenang dan tidak memberikan tekanan kepada para pemain," ungkap Risto. 

"Kita menyikapi pertandingan ini dengan persiapan yang seperti biasa,” lanjutnya. 

Risto meyakini bahwa anak asuhnya bisa mengeluarkan permainan terbaiknya saat hadapi Persikabo 1973. Ini karena memang mereka telah melakukan persiapan matang hadapi laga lanjutan Liga 1 ini. 

BACA JUGA:Persis Ingin PSS Sleman Jadi Korban Pertamanya Musim Ini

"Poin pentingnya adalah kami fokus pada kinerja dan menjalankan apa yang harus kita kerjakan saat pertandingan. Saya meyakini metode tersebut membuat kami memiliki banyak kemungkinan meraih kemenangan di pertandingan besok," tukasnya.

Keyakinan Risto ini mencuat karena dia sudah kantongi kekuatan permainan Persikabo 1973. Menurutnya, Persikabo memiliki kelebihan dalam penguasaan bola. 

Arsitek asal Spanyol ini juga sudah siapkan penangkalnya. Permainan ball possession Persikabo 1973 itu akan diredam dengan memperkuat sektor pertahanan. 

PSS vs Persikabo 1973 Duel Krusial, Apa Pesan Risto Vidakovic ke Anak Asuhnya? Ini Katanya

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - pss sleman fokus pada pertandingan lanjutan liga 1 2023/2024. minggu nanti (4/2), mereka akan menghadapi persikabo 1973 di stadion sultan agung, bantul. 

pelatih pss risto vidakovic menilai, pertandingan ini krusial untuk tim. sebab, hasilnya sangat berpengaruh pada posisi mereka di papan klasemen.

saat ini, pss berada di peringkat ke-14 dengan 26 poin. poin ini hanya berjarak lima angka dari penghuni zona degradasi.

jika mereka sampai gagal mengais poin penuh saat menjamu persikabo 1973, bukan tidak mungkin posisi akan melorot di kemudian hari. ini karena persikabo juga sedang butuh poin untuk keluar dari kubangan zona degaradsi.

persikabo 1973 saat ini ada di posisi ke-15 dengan 16 poin. jika persikabo mampu produksi poin maksimal, maka itu akan menjadi modal penting untuk naik peringkat. 


pemain pss sleman harus fokus hadapi persikabo 1973 -pss-

"pertandingan menghadapi persikabo 1973 adalah sangat penting dan krusial bagi kami. saya berharap kami menghadapi ini dengan tenang dan tidak memberikan tekanan kepada para pemain," ungkap risto. 

"kita menyikapi pertandingan ini dengan persiapan yang seperti biasa,” lanjutnya. 

risto meyakini bahwa anak asuhnya bisa mengeluarkan permainan terbaiknya saat hadapi persikabo 1973. ini karena memang mereka telah melakukan persiapan matang hadapi laga lanjutan liga 1 ini. 

"poin pentingnya adalah kami fokus pada kinerja dan menjalankan apa yang harus kita kerjakan saat pertandingan. saya meyakini metode tersebut membuat kami memiliki banyak kemungkinan meraih kemenangan di pertandingan besok," tukasnya.

keyakinan risto ini mencuat karena dia sudah kantongi kekuatan permainan persikabo 1973. menurutnya, persikabo memiliki kelebihan dalam penguasaan bola. 

arsitek asal spanyol ini juga sudah siapkan penangkalnya. permainan ball possession persikabo 1973 itu akan diredam dengan memperkuat sektor pertahanan. 

"permainan persikabo 1973 yang mengandalkan pada penguasaan bola. itu bisa dikendalikan dengan lini pertahanan yang kuat," jelasnya. 

"dari hal tersebut memastikan kami harus bekerja keras mengantisipasi permainan ball possession kemudian mengetahui celah-celah yang ada dan mengontrol permainan. tentu saja kami harus menjaga konsentrasi dan fokus sepanjang 90 menit," lanjutnya.(*)

Tag
Share