bacakoran.co – (ka) masih menjadi transportasi favorit bagi warga yang hendak bepergian jauh.
termasuk bagi masyarakat yang hendak mudik pada .
tingkat antusias pengguna kereta api ini sangat tinggi.
terbukti, hingga 27 maret 2024 sudah sebanyak 1,873 juta tiket kereta api jarak jauh (kajj) untuk periode lebaran 2024 terjual.
jumlah itu mencapai 57 persen dari total kursi kajj dan lokal yang disiapkan untuk mengangkut penumpang pada lebaran 2024 yakni sebanyak 4.220.058 kursi.
adapun penjualan tiket kereta api mudik telah dimulai sejak 15 februari 2024.
"realisasi penjualan tiket kajj sebanyak 1,873 juta tiket,” ujar direktur niaga pt kai hadis surya palapa.
hadis pun mengungkapkan bahwa penjualan tiket untuk kereta api lokal atau antarkota baru mencapai tiga persen dari satu juta tiket yang tersedia.
secara total, penjualan tiket untuk kajj dan kereta api lokal baru mencapai 45 persen.
berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, terang hadis, penjualan tiket untuk kereta lokal umumnya terjadi mendekati waktu keberangkatan.
“berbeda dengan kajj, pembelian tiket lokal cenderung mendekati waktu keberangkatan,” ungkap hadis.
adapun, rute-rute mudik lebaran yang paling diminati adalah tujuan pasar turi dan gubeng (surabaya), yogyakarta, bandung, serta semarang.
selain itu, kai juga menyediakan angkutan motor gratis sebanyak 12.180 motor dengan 28.196 orang penumpang.
fasilitas ini diperuntukkan bagi pemudik yang ingin pulang kampung menggunakan motor.
motor akan diangkut menggunakan kereta bersama penumpang.
untuk layanan itu, kai mengenakan biaya rp10 ribu untuk perjalanan kurang dari 290 kilometer dan rp20 ribu untuk perjalanan lebih dari 290 kilometer.
angkutan motor gratis ini akan dilakukan selama tujuh hari pada arus mudik, yakni 2-8 april 2024, dan arus balik, yakni pada 13-19 april 2024.
program ini tersedia di tiga layanan pertama, meliputi lintas utara, lintas tengah, dan lintas selatan.
masih banyak tersedianya kursi kereta api untuk lebaran ini tentu saja berpengaruh terhadap rencana dibukanya pemesanan tiket kereta api tambahan.
vice president public relations kai joni martinus mengatakan, saat ini rencananya pembukaan tiket kereta tambahan tahap 3 masih dalam tahap kajian.
jika tiket kereta api tambahan tahap 3 telah dibuka, joni berjanji akan segera mengabarkannya.
"kami akan (segera) informasikan (pembukaan pemesanan tiket kereta api tambahan tahap 3) kepada masyarakat," tukasnya.